Mohon tunggu...
Alvin Syafril
Alvin Syafril Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Seorang mahasiswa program studi Ilmu Komunikasi yang gemar mendengarkan musik

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa UNTAG Surabaya Memberikan Pelatihan Pembuatan Sabun Cair dari Buah Lerak kepada Kelompok PKK di Desa Gondang, Mojokerto

19 Januari 2024   20:36 Diperbarui: 19 Januari 2024   20:38 149
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi Pelaksanaan Pelatihan Pembuatan Sabun Cair dari Buah Lerak (Dok. pribadi)

 MOJOKERTO- Rabu, 17 Januari 2024, Mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG) Surabaya memberikan pelatihan pembuatan sabun cuci cair dari buah lerak kepada Kelompok PKK di Desa Gondang,  Kabupaten Mojokerto. Pelatihan ini merupakan salah satu bentuk pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu Pengabdian kepada Masyarakat.

Mahasiswa pelaksana pengabdian masyarakat bernama Alvin Syafril Agatha memberikan pelatihan cara membuat sabun cuci dari buah lerak dengan didampingi oleh Novi Andari, selaku Dosen Pembimbing Lapangannya. Ia melakukan pelatihan di Balai Desa Gondang.

Pada hari pelatihan, diawali dengan menjelaskan apa itu buah lerak, dan pengenalan singkat tentang kandungan apa yang dimiliki oleh buah lerak. Dilanjut dengan praktek pembuatan sabun cair dari buah lerak yang disambut antusias oleh para ibu PKK di Desa Gondang.

Menurut penulis, dengan adanya pelatihan ini bertujuan untuk memperkenalkan buah lerak yang dapat diolah menjadi sabun cair yang cocok untuk digunakan mencuci dan dapat memanfaatkan buah lerak menjadi produk yang dapat bernilai ekonomi.

Para audiens (Kelompok PKK di Desa Gondang) sangat antusias mengikuti pelatihan tersebut. Mereka tampak semangat untuk mencoba membuat sabun tersebut di rumah mereka sendiri. Hal tersebut dikarenakan setelah terdapat demo, para audiens diberikan sample buah lerak untuk dapat dipraktekkan kembali oleh para anggota Kelompok PKK di Desa Gondang.

"Dengan adanya pelatihan yang diadakan oleh Mas Alvin, saya sangat antusias untuk mencoba membuat sabun cair tersebut dirumah. Barangkali, ini bisa jadi program berkelanjutan dari kelompok batik di Desa Gondang," Ujar Ninik, salah satu peserta.

Program pengabdian masyarakat tersebut diharapkan dapat mendapatkan wawasan baru mengenai penggunaan lerak sebagai sabun cair, tidak hanya digunakan mencuci kain batik.

#KitaUNTAGSurabaya 

#UntukIndonesia

#UNTAGSurabayaKeren 

#EcoCampus

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun