Mohon tunggu...
alviano wiraldihabiburohman
alviano wiraldihabiburohman Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa teknik elektro unjani

topik favorit seperti olahraga, gaming, dan investasi

Selanjutnya

Tutup

Cryptocurrency

Founder Akademi Crypto

27 Juni 2024   07:29 Diperbarui: 27 Juni 2024   15:55 327
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Apakah mungkin untuk kaya raya pada usia muda yang bahkan belum mencapai 30 tahun? 

Banyak orang percaya bahwa itu hampir tidak mungkin kecuali mereka berasal dari keluarga konglomerat, tetapi Timoty Ronald adalah salah satu orang yang dapat mengubah pandangan ini. Tidak mengherankan bahwa Timoty, yang baru berusia 23 tahun, menjadi konglomerat dengan aset mencapai 1 triliun pada Juni 2024. Sejak ia masih sekolah di SMA, ia memulai bisnis pomade dan bekerja sebagai joki ML untuk mendapatkan uang saku untuk hidup. Timoty mempelajari investasi dari pebisnis dan investor terkenal Indonesia Sandiaga Salahuddin Uno dan membeli saham BCA untuk memulai perjalanan investasinya. 

Timoty mempelajari investasi dari Sandiaga Salahuddin Uno yang merupakan pebisnis serta investor yang hebat dari indonesia, Timoty sangat tertarik pada investasi dan teknologi, yang membuatnya tertarik pada uang kripto. Ia mempelajari cryptocurrency secara menyeluruh dan berinvestasi nilai yang fantastis karena ia memprediksi dan percaya bahwa cryptocurrency adalah teknologi keuangan atau perbankan yang sangat canggih khususnya Bitcoin yang menggunakan teknik blockchain, blockchain merupakan rangkaian data yang disimpan diberbagai komputer yang tersebar diseluruh dunia dimana setiap block berisikan informasi yang terenkripsi tentang berbagai informasi seputar Bitcoin

Jumlah tetap bitcoin yang ada di 21 juta coin, dan data pendukung seperti siapa saja (akun) pemegang bitcoin tersebut sehingga setiap coin dari 21 juta koin tersebut meninggalkan jejak informasinya di internet yang ada di sistem blockchain ini, saat ini Bitcoin tidak dapat dihack. Untuk meretasnya, Anda harus membuka enkripsi, mengubah data, dan menenkripsi kembali setiap block di rantai blockchain secara bersamaan; namun, meretas satu block  saja diperlukan beberapa superkomputer dan waktu beberapa jam, Apalagi untuk meretas ratusan ribu block informasi tersebut secara bersamaan adalah hal yang mustahil tanpa komputer kuantum yang masih dalam pengembangan. 

Saat harga bitcoin mencapai 20 ribu dolar per koin, Timoty memulai karirnya dengan mendirikan akademi kripto untuk mendidik masyarakat Indonesia tentang uang kripto dan tidak ketinggalan kesempatan untuk sukses, per artikel ini dibuat bitcoin sudah mencapai angka 62 ribu USD dan diprediksi oleh timoty akan tembus hingga 100 ribu USD.

X akademi crypto
X akademi crypto

Akademi kripto didirikan untuk meningkatkan literasi investasi pada uang kripto dan membuat sarana pendidikan yang dapat diraih oleh semua orang untuk memperkuat pengambilan keputusan investasi seseorang dengan ilmu yang diberikan atau diajarkan pada akademi kripto ini

kesimpulannya, perjalanan Timoty Ronald dari seorang joki saat SMA hingga menjadi leading figur di keuangan kripto menperjelas passion dia tentang teknologi, investasi, dan pendidikan. Dia terus berdampak pada kehidupan banyak orang dengan memberikan pengetahuan bermanfaat dan mendorong komunitas investor. Investasi merupakan cara melindungi aset kita dari inflasi.

artikel ini ditulis dalam rangka menyelesaikan tugas kuliah keahmadyanian tentang artikel tokoh penting, disusun oleh Alviano Wiraldi Habiburohman- Mahasiswa teknik elektro UNJANI

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Cryptocurrency Selengkapnya
Lihat Cryptocurrency Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun