Aku tak ingin mengenalmu lebih jauh.
Maksudku, biarkan semesta yang berjalan mengikuti Alur-Nya.
Karena...
Jika aku yang berkehendak, itu melawan keselarasan.
Jika aku berkendak, itu bukan cinta.
Bisa saja, hanya ambisi.
Jika aku berkehendak, itu bukan lagi kemurnian.
Hanya ego yang mengendalikannya.
Atau,
Jika aku berkehendak, hanya akan melahirkan ekspetasi-ekspetasi fana yang menyakitkan.
Mengharapkanmu saja aku sudah tak ingin.
Karena...
Aku hanya ingin memberikan cinta murni,
tanpa adanya kemelekatan.
Alur Ceria
Kamarku, 06 Juni 2024
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H