Mohon tunggu...
Alto RefaChandra
Alto RefaChandra Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Penulis

Saat ini saya masih menjadi mahasiswa Universitas Brawijaya, selain kuliah saya memiliki kesibukan lain yaitu mendaki gunung dan menulis.

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Bahagia Akan Tercipta di Sekitar Kita, Asalkan Kita Mau untuk Mencoba Membagikannya

22 Desember 2020   20:17 Diperbarui: 22 Desember 2020   20:31 849
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bahagia ketika bisa Berbagi gaji pertama dengan orang tua, bahagia saya dengan cara membantu teman menuju arah kesuksesan, bahagia ketika Memberi sedikit rezeki kepada fakir miskin, bahagia saat bisa membantu anak yatim piatu dengan cara Menyantuni

Percayalah bahwa semua orang memiliki level dan cara bahagianya masing-masing dan kita harus bisa menghargai kebahagiaan orang lain. Bagaimanapun saat ini dunia terasa sangat terbalik, banyak orang merasa bahwa kebahagiaan orang lain adalah salah dan kebahagiaan mereka yang benar.

Sumber : Gambar_Pribadi,2020
Sumber : Gambar_Pribadi,2020

Sesungguhnya kita tidak boleh menyamakan kebahagiaan diri kita dengan orang lain, karena memang kebahagiaan seseorang berbeda-beda. Saya merasa memiliki cara berbeda untuk merasa bahagia tetapi saya juga selalu mencoba untuk mendukung kebahagiaan yang dimiliki oleh orang lain.

Sumber : Gambar_Pribadi,2020
Sumber : Gambar_Pribadi,2020

Pada buku Martin E.P Seligman dengan judul Menciptakan Kebahagiaan dengan Psikologi Positif Authentic Happiness, saya mendapatkan pengetahuan yang menarik dan dapat merubah pola pikir saya sepenuhnya.

Seligman (2005:65) mengatakan bahwa kebahagiaan merupakan konsep yang subjektif karena setiap manusia memiliki tolak ukur kebahagiaan yang berbeda-beda. Setiap manusia juga memiliki faktor yang berbeda sehingga bisa mendatangkan kebahagiaan untuknya.

Sumber : Gambar_Pribadi,2020
Sumber : Gambar_Pribadi,2020

Disini saya ingin memberikan contoh seorang bernama Warren Buffett. Apakah kalian mengenal Warren Buffett ? beliau merupakan investor saham sukses yang berasal dari Omaha, Nebraska, Amerika Serikat. Pada tahun 2018, Warren Buffett menduduki peringkat ketika sebagai orang kaya di dunia dengan kekayaan bersih mencapai US $84,6 miliar. Kekayaan Warren Buffett hanya kalah dengan Bill Gates dan Jeff Bezos.

Bagaimana Cara Kalian Untuk Mencapai Kebahagiaan Jika Memiliki Kekayaan Seperti Warren Buffett ?

Sumber : Gambar_Pribadi,2020
Sumber : Gambar_Pribadi,2020

Saya memiliki pertanyaan yang menarik kepada kalian semua, apa yang akan kalian lakukan untuk menciptakan kebahagiaan jika memiliki kekayaan seperti Warren Buffett ?. Apakah membeli mobil ? apakah untuk membeli rumah ? atau untuk mengadakan sebuah pesta besar-besaran setiap harinya ?. Saya yakin uang sebesar itu tidak akan pernah habis untuk bisa membuat kalian semua merasa bahagia di dunia.

Tetapi ternyata Warren Buffett memiliki cara bahagia yang berbeda dengan kita. Cara untuk membuat beliau bahagia menurut saya sangatlah menarik dan terbilang unik. Sampai-sampai membuat saya merasa jatuh cinta dan ingin selalu meniru kehidupannya.

Sumber : moneykompas.com,2020
Sumber : moneykompas.com,2020

Apakah kalian menyangka beberapa kekayaan Warren Buffett digunakan untuk amal ?. Berdasarkan informasi yang saya dapatkan dari (Kompas.com), Warren Buffett telah menyumbangkan sekitar 2,9 miliar dollar AS saham Berkshire Hathaway Inc atau sekitar 42 triliun untuk diberikan kepada beberapa badan amal keluarga dan yayasan. Angka ini telah meningkatkan sumbangan Warren Buffett ke badan amal menjadi lebih dari 37,4 miliar dollar AS.

Sejujurnya Bahagia Bisa Dilakukan Dengan Banyak Cara

Sumber : Gambar_Pribadi,2020
Sumber : Gambar_Pribadi,2020
Bagaimana teman-teman, apakah kalian setuju dengan pendapat saya yang menyatakan bahwa bahagia bisa dilakukan dengan banyak cara ?. Saya yakin kalian semua sangat setuju dengan pendapat ini.

Tetapi saya sangat merekomendasikan bagi kita untuk bisa membagikan kebahagiaan bersama orang lain. Tentunya semua ini bisa membuat kita menjadi lebih merasa bahagia. Kenapa harus bahagia sendiri, jika nyatanya kita bisa bahagia bersama dengan orang lain.

JNE Telah Berbagi Kebahagiaan Bersama Kita Selama 3 Dekade Lamanya

Sumber : Gambar_Pribadi,2020
Sumber : Gambar_Pribadi,2020

Tidak hanya Warren Buffett yang memiliki cerita dan cara untuk mendapatkan kebahagiannya. Saya juga mengetahui dengan pasti bahwa terdapat perusahaan yang tidak hanya menikmati kebahagiannya secara pribadi. Perusahaan ini selalu berupaya untuk membagikan kebahagiaan bersama kita semua.

Benar sekali teman-teman, perusahaan tersebut bernama PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir atau yang lebih dikenal dengan JNE. Perusahaan ini telah berdiri sejak tahun 26 November 1990. Tanpa kita sadari bahwa JNE 3 Dekade Bahagia Bersama dengan kita. 3 dekade menurut saya bukanlah waktu yang sebentar, tetapi nyatanya perusahaan ini tidak pernah berhenti untuk  berbagi bahagia bersama dengan kita semua.

Sebagai perusahaan pelopor jasa pengiriman, saya merasa bangga bisa menyaksikan perusahaan JNE terus tumbuh dan tidak berhenti untuk selalu berbagi bahagia bersama kita semua.

Sejujurnya saya tidak berhenti untuk memberikan apresiasi kepada perusahaan ini. Sebagai bentuk apresiasi saya kepada perusahaan JNE, saya ingin menunjukkan kepada teman-teman terkait 3 kebahagiaan yang telah diberikan JNE.

1. Membuka Lapangan Pekerjaan

Sumber : jne.co.id,2020
Sumber : jne.co.id,2020

Kebahagiaan pertama yang diberikan JNE adalah membuka lapangan pekerjaan baru. Tentunya sangat beruntung dengan adanya JNE, membuat angka pengangguran di Negara Indonesia menjadi turun. Harus diakui bahwa JNE telah berkontribusi untuk membantu Negara Indonesia dalam memangkas angka pengangguran.

Faktanya jumlah karyawan JNE telah mencapai kurang lebih 40,000 orang. Sejujurnya JNE telah membantu para karyawannya untuk bisa memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Saya benar-benar tidak tahu jika tidak ada JNE, bagaimana caranya mereka (karyawan) untuk bisa memenuhi kebutuhan hidup sehari-harinya.

2. Membantu Dalam Jasa Pengiriman Barang

Sumber : moneykompas.com,2020
Sumber : moneykompas.com,2020

Saya ingin bertanya kepada kalian semua, siapa saja pihak yang terbantu berkat adanya JNE ?. Menurut saya hampir semua pihak terbantu berkat adanya JNE seperti contohnya UMKM, Perusahaan besar, Pemerintah dan juga Ecommerce atau Marketplace. Kita juga rasanya sangat terbantu berkat adanya JNE. Kita tidak perlu lagi kesulitan dalam melakukan pengiriman barang berkat adanya JNE.

Saya merasa banyak pihak tertarik menggunakan JNE sebagai jasa pengiriman barang karena JNE memiliki banyak sekali keunggulan. Keunggulan utama JNE menurut saya adalah pada kecepatan pengiriman dan harga yang terbilang sangat murah. Harus diakui bahwa JNE benar-benar membantu para pelanggannya dalam sektor jasa pengiriman barang.

3. Memiliki Beberapa Program CSR

Sumber : Gambar_Pribadi,2020
Sumber : Gambar_Pribadi,2020

Sebagai perusahaan besar yang memiliki hak untuk mendapatkan keuntungan dari bisnis yang dijalankan. Perusahaan juga memiliki kewajiban untuk menciptakan beberapa program CSR (Corporate Social Responsibility). Contoh nyata adalah JNE yang memiliki beberapa program CSR seperti JNE Hijau, JNE Komunitas dan JNE Pendidikan.

JNE Hijau merupakan program CSR JNE di bidang pelestarian lingkungan, tujuan dari program ini adalah untuk mendukung gerakan seperti pungut sampah dan pembuatan taman kota ilmu pengetahuan.

JNE Komunitas merupakan program CSR JNE di bidang kegiatan komunitas, tujuan dari program ini adalah untuk mendukung pemberdayaan masyarakat dan pengembangan ekonomi desa, serta pelestarian budaya.

JNE Pendidikan merupakan program CSR JNE di bidang pendidikan, tujuan dari program ini adalah untuk mendukung kegiatan belajar dan mengajar, calistung, edukasi kesehatan, olahraga, bisnis dan internet.  

Sumber : ayojakarta.com,2020
Sumber : ayojakarta.com,2020

Tidak berhenti pada 3 program diatas, baru-baru ini JNE juga memberikan bantuan yang tidak main-main yaitu sebesar Rp 1 miliar kepada warga DKI Jakarta yang terkena dampak pandemi Covid-19.

Tidak hanya DKI Jakarta saja yang mendapatkan bantuan, JNE juga memberikan bantuan kepada daerah lain seperti contohnya Jawa Tengah dan Jawa Timur. Memang harus diakui bahwa JNE tidak hanya memikirkan bisnis semata, tetapi perusahaan ini juga memiliki kepedulian yang tinggi kepada pihak lain.

Saya Juga Memiliki Kebahagiaan Tersendiri di Tahun 2020

Sumber : Gambar_Pribadi,2020
Sumber : Gambar_Pribadi,2020

Banyak orang yang bilang bahwa tahun 2020 merupakan tahun yang kelam, rasanya kehidupan seperti diporak-porandakan akibat adanya virus Corona. Saya pribadi sangat setuju dengan pendapat ini.

Namun menurut saya ini semua bukan alasan untuk saya tidak bisa bahagia, faktanya saya memiliki 3 kebahagiaan pada tahuh 2020. Kebahagiaan yang saya dapatkan pada tahun 2020 antara lain adalah :

1. Membuat Ibu Bahagia Dengan Cara Bisa Menjadi Sarjana

Sumber:Gambar_Pribadi,2020
Sumber:Gambar_Pribadi,2020

Jujur saya tidak pernah menyangka bisa mendapatkan gelar Sarjana di tahun 2020 karena ada yang namanya bencana pandemi virus Corona. Kalau ditanya apakah saya merasa bahagia ? tentu saja saya merasa sangat-sangat bahagia.

Tapi rasa bahagia saya tidak lebih besar dari kebahagiaan ibu saya. Saya mengetahui dengan pasti bahwa ibu merasa sangat bahagia, sampai-sampai tidak bisa menahan air mata bahagia. Meskipun terdapat sistem baru seperti wajib mengirim foto untuk persyaratan Wisuda dengan menggunakan jasa pengiriman.

Sumber:Gambar_Pribadi,2020
Sumber:Gambar_Pribadi,2020

Menurut saya itu semua bukan halangan, semua bisa saya selesaikan berkat adanya jasa pengiriman barang bernama JNE. Pada tanggal 8 November 2020, akhirnya momen yang ditunggu-tunggu datang juga. Saya menjalani hari bahagia bernama Wisuda, sesungguhnya saya benar-benar menikmati momen ketika Wisuda meskipun kegiatannya hanya dilakukan secara online.

2. Memberikan Kado Ulang Tahun Kepada Keponakan

Sumber:Gambar_Pribadi,2020
Sumber:Gambar_Pribadi,2020

Kebahagiaan kedua yang saya dapatkan adalah dapat memberikan kado ulang tahun kepada keponakan. Adanya Covid-19, membuat saya tidak bisa memberikan kado secara langsung kepada dia. Namun saya berharap dengan adanya kiriman kado ulang tahun dari saya, bisa mengobati kerinduan dia kepada saya dan juga membuat dia merasa bahagia.

Sungguh sejujurnya saya merasa sangat bahagia ketika bisa Memberi kado ulang tahun kepada keponakan. Menurut saya ada perasaan bangga ketika mampu menyisihkan sedikit penghasilan saya untuk digunakan membeli kado spesial untuk diberikan kepada keponakan.

3. Mengucapkan Terimakasih Kepada Kurir JNE

Sumber:Gambar_Pribadi,2020
Sumber:Gambar_Pribadi,2020

Kebahagiaan terakhir yang saya dapatkan di tahun 2020 adalah mengucapkan terimakasih kepada kurir JNE. Saya merasa bahwa menjadi kurir jasa pengiriman merupakan pekerjaan yang berat. Hanya untuk membagikan kebahagiaan kepada orang lain dengan cara mengantarkan paket kiriman, mereka rela mengitari jalan kesana-kemari.

Lalu saya merasa, apa salahnya untuk membalas kebaikan mereka dengan cara mengucapkan rasa terimakasih. Saya yakin para kurir akan sangat senang meskipun hanya mendapatkan ucapan terimakasih dari pelanggan. Disini saya ingin mengajak teman-teman untuk berbagi kebahagiaan dengan cara membudayakan mengucapkan terimakasih kepada orang lain yang telah memberikan bantuan kepada diri kita.

 

Sumber:Gambar_Pribadi,2020
Sumber:Gambar_Pribadi,2020

Itulah teman-teman, kebahagiaan yang saya dapatkan di tahun 2020. Saya berharap teman-teman juga memiliki beberapa kebahagiaan di tahun 2020. Dalam rangka menyambut tahun 2021, saya berharap kalian menjadi seseorang yang lebih baik lagi agar bisa berbagi kebahagiaan yang lebih besar di tahun selanjutnya dan seterusnya.

Referensi :

Martin E.P Seligman, 2015, Menciptakan-Kebahagiaan-Dengan-Psikologi-positif-Authentic-Happiness.

JNE.co.id, Website-Resmi-JNE, Diakses-Pada-Tanggal-12-Desember-2020, https://www.jne.co.id/

Kompas.com, 2020, Rajin-Beramal-Warren-Buffet-Sumbangkan-Saham-Senilai-Rp.42-Triliun, Diakses-15-Desember-2020, https://money.kompas.com/read/2020/07/09/104000926/rajin-beramal-warren-buffet-sumbangkan-saham-senilai-rp-42-triliun?page=all

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun