Mohon tunggu...
Alsela Tia
Alsela Tia Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Diponegoro

Saya memiliki hobi bernyanyi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Peranan Mahasiswa KKN-T Undip dalam Melaksanakan Kegiatan Cek Hemoglobin di Desa Teluk Awur

15 Januari 2023   20:39 Diperbarui: 15 Januari 2023   23:28 911
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bersama mahasiswa KKN Tematik Desa Teluk Awur dan Dosen Pembimbing beserta Kepala Desa Teluk Awur, Minggu (15/01/2023) Sumber : dokumen pribadi

Semarang (15/01/2023) - Mahasiwa Universitas Diponegoro dalam kegiatan KKN Tematik Teluk Awur Jepara tahun 2022 tersebar dibeberapa RT yang terdapat di Desa Teluk Awur Kecamatan Tahunan. Jumlah mahasiswa KKN yang melaksanakan pengabdian di Desa Teluk Awur adalah 70 orang. Mahasiswa tersebut berasal dari beberapa prodi yang ada di Universitas Diponegoro. Untuk tercapainya tujuan dari program kerja selama KKN berlangsung, dari 70 mahasiswa dibagi menjadi 6 kelompok. Salah satunya terdapat para mahasiswa kelompok 5 yang berjumlah 11 orang terdiri dari 5 orang laki-laki dan 6 orang perempuan. Mahasiswa tersebut berasal dari 3 prodi yang ada di Universitas Diponegoro.

Kegiatan mahasiswa KKN Tematik Desa Teluk Awur terdiri dari kegiatan inti, kegiatan desa dan kegiatan masyarakat. Kegiatan inti menunjang tema utama dari KKN Tematik untuk mewujudkan program PKPR dalam penurunan kejadian stunting. Tema kegiatan inti mahasiswa kelompok 5 KKN Tematik Desa Teluk Awur adalah “Pendampingan Remaja Dalam Program Pelayanan Kesehatan Remaja Peduli Remaja) Untuk Tercapainya Penurunan Kejadian Stunting”.

Pada artikel ini khusus membahas peranan mahasiswa KKN dalam melaksanakan kegiatan tambahan yang telah direncanakan. Berbagai macam kegiatan tambahan seperti terliat langsung dalam kegiatan desa, senam sehat, pendampingan remaja, kegiatan posyandu, kegiatan puskesmas.

Tujuan dari pelaksanaan KKN di Desa Teluk Awur adalah untuk dapat berpatisipasi dan memiliki rasa kepeduian terhadap permasalahan-permasalahan khususnya di dikesehatan. Mahasiswa KKN diharapkan dapat memberikan solusi terhadap permasalahan-permasalahan tersebut yang ada di masyarakat Desa Teluk Awur. Kegiatan pengabdian mahasiswa diharapkan dapat menjadi pendorong dalam pembangunan riset terapan yang bertujuan membantu menyelesaikan permasalahan masyarakat, selain itu mengembangkan kepekaan rasa dan kondisi sosial mahasiswa, sehingga mahasiswa KKN dituntun untuk terjun langsung dan menganalisis permasalahan di masyarakat khususnya di kesehatan dan menemukan solusinya.

Kegiatan tambahan mahasiswa KKN Tematik di Desa Teluk Awur diawali dengan survey lokasi sekitaran Desa Teluk Awur, bersosialisasi dengan masyarakat , menemukan potensi desa. Setelah melakukan survey lokasi dilanjutkan dengan rapat evaluasi untuk mengkaji potensi desa, permasalahan-permasalahan yang ada di desa dan menemukan solusi dari permasalahan yang ada. Mahasiswa KKN membagi diri secara berkelompok dalam mengambil peran untuk mewujudkan rencana kegiatan yang telah disusun. Pembagian tugas bertujuan untuk tercapainya semua kegiatan yang telah direncanakan dalam waktu 35 hari di lokasi pengabdian.

Mahasiswa KKN Tematik Universitas Diponegoro yang lokasi pengabdiannya di Desa Teluk Awur dilepas di depan Gedung LPPM pada tanggal 24 November 2022. Setelah berangkat ke Jepara dan didampingi oleh beberapa Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) beserta dengan kepala Desa Teluk Awur mengadakan foto bersama.

Bersama mahasiswa KKN Tematik Desa Teluk Awur dan Dosen Pembimbing beserta Kepala Desa Teluk Awur, Minggu (15/01/2023) Sumber : dokumen pribadi
Bersama mahasiswa KKN Tematik Desa Teluk Awur dan Dosen Pembimbing beserta Kepala Desa Teluk Awur, Minggu (15/01/2023) Sumber : dokumen pribadi

Mahasiswa KKN tiba di posko tiap kelompok, setiap kelompok terdapat di tiap RT yang berbeda-beda. Sebelum memulai kegiatan kelompok 5 foto dahulu sebagai dokumentasi posko KKN kelompok 5.

Hari kedua pelaksanaan KKN, mahasiswa sudah mulai membaur dengan masyarakat sekitar melalui kegiatan survey di 5 RT dan pengajuan di puskesmas Tahunan. Kegiatan yang pertama yaitu melakukan koordinasi dengan Ketua RT, Ketua FKD dan Bidan desa. Sesuai dengan tema Kelompok 5, maka dari itu mahasiswa merangkul remaja khususnya yang tergabung dalam anggota posyandu remaja, untuk membuat rencana kegiatan terkait cek hemoglobin untuk para remaja di Desa Teluk Awur. Hal tersebut ditandai dengan pelaksanaan pengabdian melakukan pertemuan antara mahasiswa KKN dengan posyandu remaja.

Pertemuan antara posyandu remaja dengan mahasiswa KKN kelompok 5, Minggu (15/01/2023) Sumber : dokumen pribadi
Pertemuan antara posyandu remaja dengan mahasiswa KKN kelompok 5, Minggu (15/01/2023) Sumber : dokumen pribadi
Hasil dari kegiatan rapat antara posyandu remaja dengan mahasiswa KKN adalah tersusunnya rencana kegiatan “Pengoptimalan Fungsi dan Kinerja Posyandu Remaja”. Kegiatan tersebut akan terlaksana pada tanggal 19 November 2022, yang dihadiri oleh Ketua FKD (Forum Kesehatan Desa), Kader Posyandu, Ketua dan Pengurus Posyandu Remaja Desa Teluk Awur. Adapun sasaran dari kegiatan ini adalah remaja Desa Teluk Awur.

Program kerja ini tersusun atas beberapa kegiatan, antara lain adalah pelaksanaan program kerja mono disiplin 6 mahasiswa KKN Tematik berupa  sosialisasi visual 2D terkait PKPR (Pelayanan Kesehatan Peduli Remaja), sosialisasi menggunakan media KIE berupa poster dan lembar balik tentang PKPR, PHBS, Kesehatan Reproduksi, Bahaya Narkoba, dan Isi Piringku disertai dengan kuis dengan doorprize menarik. Selanjutnya adalah kegiatan pemeriksaan kesehatan yang meliputi pengukuran Berat Badan (BB) dan Tinggi Badan (TB), pengecekan tekanan darah, dan pengecekan Hb.

Program Kerja Multidisiplin “Pengoptimalan Kinerja dan Fungsi Posyandu Remaja” Desa teluk Awur, Minggu (15/01/2023) Sumber : dokumen pribadi
Program Kerja Multidisiplin “Pengoptimalan Kinerja dan Fungsi Posyandu Remaja” Desa teluk Awur, Minggu (15/01/2023) Sumber : dokumen pribadi

Anggota kelompok 5 terbagi menjadi beberapa peran dan tugas pada saat kegiatan program kerja. Dalam kegiatan tersebut ada urutan untuk cek Kesehatan tiap remaja, untuk yang pertama para remaja melakukan pendaftaran dahulu yang mana di jaga oleh satu anggota dari kelompok 5. Kegiatan selanjutnya yaitu cek berat badan dan tinggi badan, tes itu guna mengetahui apakah remaja tersebut terkena stunting atau penyakit kelebihan berat badan. Setiap meja tes kesehatan selalu di jaga oleh 1 orang dan dibantu juga oleh anggota dari posyandu remaja.

Jika para remaja sudah melakukan cek berat badan dan tinggi badan selanjutnya ada cek tensi, yang dijaga juga oleh mahasiswa KKN kelompok 5 dan anggota posyandu remaja. Cek tensi juga berguna mengetahui apakah seorang tersebut sedang mengalami tensi rendah atau tidak ataupun tensi tinggi.

Cek tensi pada remaja Desa teluk Awur, Minggu (15/01/2023) Sumber : dokumen pribadi
Cek tensi pada remaja Desa teluk Awur, Minggu (15/01/2023) Sumber : dokumen pribadi

Cek Kesehatan yang terakhir yaitu tes hemoglobin. Tes hemoglobin ini guna untuk mengetahui suatu penyakit contohnya apakah seorang remaja menderita anemia atau polistemia. Serta dapat memantau penyakit yang berhubungan dengan darah. Mahasiswa KKN yang melakukan tes dilakukan oleh 2 orang dan dibantu juga oleh anggota posyandu remaja.

Cek Hemoglobin yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN kelompok 5 dengan posyandu remaja, Minggu (15/01/2023) Sumber : dokumen pribadi
Cek Hemoglobin yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN kelompok 5 dengan posyandu remaja, Minggu (15/01/2023) Sumber : dokumen pribadi

Adanya kegiatan cek haemoglobin di desa Teluk Awur mendapat respon positif dari para remaja. Dengan begitu para remaja Desa Teluk Awur menegtahui kondisi penyakit yang ada pada diri sendiri. Para anggota posyandu remaja juga merasa terbantu dengan adanya kehadiran kelompok 5 dalam pembuatan Grand Design Organisasi(GDO). Bentuk dari GDO sendiri membahas terkait kinerja dan fungsi apa saja dalam posyandu remaja.

“Dengan diadakannya kegiatan ini, diharapkan posyandu remaja Desa Teluk Awur dapat berjalan dengan baik dan terjadwal dengan rapi semua program kerjanya. Selain itu, diharapkan dapat terus berlanjut meskipun Kami telah meninggalkan lokasi KKN untuk mencapai tujuan PKPR (Pelayanan Kesehatan Peduli Remaja) yaitu penurunan kejadian stunting”, ujar M. David Rivaldy selaku ketua pelaksana kegiatan.
Kegiatan dalam program Poayandu Remaja ini berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat bagi remaja Desa Teluk Awur Jepara.

Penulis                                    : Alsela Tia Tsamaradhia

Dosen Pembimbing           : Dr. dr. Sri Winarni, M.Kes

Lokasi                                      : Desa Teluk Awur, Kecamatan Tahunan, Kabupaten Jepara

#p2kkn #KKNTJepara2022 #lp2kknundip #lppmundip #undip

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun