Meminta bantuan tetangga adalah contoh nyata solidaritas dan kerjasama antar tetangga. Dengan saling membantu dan menjaga, kita bisa merasa lebih aman dan tenang saat meninggalkan rumah selama berlibur. Semoga artikel ini bisa memberikan inspirasi bagi kita semua untuk lebih peduli terhadap keamanan rumah kita dan tetangga di sekitar.
Ketiga, serahkan semua pada Tuhan. Kita semua yakin dan percaya, semua yang kita miliki adalah titipan dari Tuhan. Kita punya rumah, mobil, pekerjaan yang bagus, dan tetangga yang baik adalah pemberian Tuhan. Jadi, ketika kita mudik pulang kampung, pasrahkan saja pada Tuhan. Biarkan saja Tuhan yang menjadi pelindung dan penjaga bagi kita.
Nah, dengan memasang CCTV di rumah, meminta bantuan tetangga dan menyerahkan urusan pada Tuhan, dapat meningkatkan ketenangan pikiran Anda saat meninggalkan rumah kosong. Jadi, jangan ragu untuk menginvestasikan sedikit uang untuk keamanan rumah Anda dengan memasang sistem CCTV yang dapat dipantau dari jarak jauh, meminta bantuan tetangga, dan menyerahkan semua urusan pada Tuhan. Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang merencanakan untuk mudik dan meninggalkan rumah kosong. Semoga rumah Anda tetap aman!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H