Mohon tunggu...
Almira Devina
Almira Devina Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Bahasa dan sastra inggris

Semangat untuk terus berkarya

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Meningkatkan Minat Literasi di Era Revolusi Industri 4.0

2 Mei 2023   13:30 Diperbarui: 2 Mei 2023   13:36 122
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bagi generasi Z mungkin sudah tidak asing lagi dengan adanya teknologi yang sudah sangat berkembang saat ini. Bahkan bisa dibilang bahwa sekarang ini kita hidup berdampingan dengan teknologi yang sangat canggih, contohnya yaitu smartphone. Dari berbagai bidang seperti ekonomi, pendidikan, sosial, dan budaya pun sudah banyak hal yang memudahkan kita dalam melakukan bidang-bidang tersebut hanya dengan sebuah teknologi. Hal itu juga memudahkan kita sebagai generazi Z atau generasi muda harus tetap berkembang untuk meningkatkan pengetahuan kita dengan memanfaatkan teknologi yang sudah ada di era revolusi industri 4.0.

Sudah tidak asing lagi bagi kita dengan istilah “Membaca adalah jembatan ilmu”, kalimat itu bisa diartikan bahwa setiap kita membaca maka akan mendapatkan pengetahuan baru. Adanya minat literasi yang tinggi akan terus dibutuhkan, namun hal itu kembali lagi tentang bagaimana cara meningkatkan minat literasi dari generasi Z dan generasi-generasi selanjutnya yang hidupnya akan berdampingan dengan kecanggihan teknologi. Jika berbicara tentang “membaca” yang langsung terbayangkan adalah sebuah buku, tetapi di era revolusi 4.0 ini buku sebagai jendela dunia bisa kita gabungkan dengan sebuah teknologi yang bertujuan untuk menarik minat baca dari generasi muda.

Saat ini banyak sekali fasilitas di internet yang bisa kita gunakan untuk meningkatkan minat literasi. Hal tersebut menunjukkan bahwa kita bisa meningkatkan minat literasi dengan memanfaatkan kecanggihan sebuah teknologi. Banyaknya platform media sosial yang dimiliki oleh generasi Z bisa menjadi sarana untuk mengasah minat literasi yang ingin terus ditingkatkan dengan tampilan yang lebih menarik, modern, namun tetap dengan tujuan awalnya yaitu memberikan sebuah informasi yang dapat menambahkan pengetahuan baru bagi pembacanya. Kemajuan teknologi yang bisa kita manfaatkan untuk sarana meningkatkan minat literasi dapat memberikan informasi dan pengetahuan tanpa adanya batasan tertentu.

Jadi, adanya teknologi yang semakin canggih ini membuat kita lebih mudah dan efektif untuk eksplor lebih jauh lagi tentang informasi dan pengetahuan yang belum kita ketahui. Banyak buku-buku yang telah menerbitkan secara resmi bentuk soft file agar kita lebih mudah membacanya kapanpun dan dimanapun tanpa harus mempunyai buku fisiknya. Selain itu, saat ini jenis bacaan yang ditampilkan sudah didesign secara modern agar lebih membuat pembaca lebih tertarik dan tidak mudah bosan saat membacanya. Maka dari itu, kita harus meningkatkan minat literasi agar memiliki pengetahuan yang luas dengan berdampingan bersama teknologi di era revolusi industri 4.0.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun