Sosialisasi yang mengusung tajuk Pentingnya Pendampingan Orang Tua terhadap Aktivitas Belajar Anak via daring pada tanggal 25 Januari 2022. Tepatnya di RT.01/09 Kelurahan Mustika Jaya, Kota Bekasi. Kegiatan ini dilakukan sebagai pelaksanaan salah satu program KKN mahasiswa.Â
Seperti yang kita ketahui bersama, dalam kegiatan pembelajaran via daring, materi yang disampaikan oleh guru bisa jadi tidak maksimal diserap oleh siswa karena banyaknya distraksi yang ada di rumah masing-masing. Belum lagi lingkungan rumah yang tidak seperti kelas di sekolah dapat menjadi hambatan bagi siswa untuk bermalas-malasan. Untuk itu, pentingnya peran orangtua dalam mendampingi anak dalam setiap proses pembelajaran via daring agar informasi yang disampaikan oleh guru diserap dengan maksimal. Hal tersebut yang melatarbelakangi gerakan sosialisasi dilakukan pada wilayah KKN.
Sosialisasi disambut antusias oleh para partisipan. Orang tua semakin banyak tahu mengenai anaknya, orang tua juga bertanya mengenai sifat dan karakteristik anak pada pemberi sosialisasi. Pada penyampaian, diselipkan beberapa materi mengenai Metode Pomodoro dan langkah mengenali gaya belajar anak. Para orang tua juga baru mengetahui adanya kedua hal tersebut.
Metode Pomodoro memungkinkan siswa untuk melakukan pekerjaan rumah dengan fokus dan melatih dalam mengontrol distraksi saat belajar. Metode ini merupakan salah satu teknik jitu untuk menyelesaikan aktivitas. Bahkan, teknik ini dapat pula digunakan oleh semua kalangan tanpa batasan umur. Perihal gaya belajar anak, utamanya ada empat gaya belajar yaitu auditori, visual, kinestetik, dan campuran. Para orang tua diberi tahu bagaimana cara mengidentifikasi gaya belajar anak dengan cara mencermati minat anak, mencoba berbagai metode pembelajaran, juga menanyakan kepada guru di sekolah.
Harapannya, pemberian materi yang sudah dilakukan dapat diterapkan dengan baik oleh para orangtua siswa. Semakin meningkatkan kualitas belajar anak, memberikan peran lebih orang tua untuk mengenal anak-anaknya, dan sebagai sarana pengeratan hubungan antara anak juga orang tua semasa pandemi seperti sekarang ini.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H