Tidak ada unsur twist atau apapun itu di film ini. kita akan diingatkan dengan rumus biasa film superhero yaitu "Pahlawan yang melawan kejahatan dengan kekuatan supernya". Yah memang hampir semua film ujung-ujungnya melawan penjahat sih, namun kalau di film Superhero, semuanya akan berjalan datar tanpa usaha besar yang rumit untuk mencari celah & cara spesial mengalahkan penjahatnya.Â
Biasanya sang Superhero sudah mengetahui siapa musuhnya & tinggal melawan penjahatnya. Akan tetapi memang menurut saya jualan film Superhero bukanlah dari segi alur cerita yang rumit atau plot yang berliku-liku, melainkan aksi pertarungan sesungguhnya antar Superhero melawan penjahat.
5. Kesimpulan & Skor
Film ini saya rekomendasikan bagi kalian yang ingin nonton aksi Superhero full action dari awal sampai akhir & menjadikan alur cerita sebagai bahan pertimbangan kedua setelah adegan actionnya. Skor penilaian untuk film ini 8.5/10
Sekian Review ini, semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H