Karena itu kita tidak boleh berhenti belajar. Hidup kita terlalu singkat untuk dapat mempelajari semua misteri yang ada di alam semesta ini. Ibarat sebuah pisau, kalau diasah dan digunakan, akan semakin tajam.
Sebagai orang Tionghoa, Pak Tjip dan Ibu Rose tentu banyak mewarisi nilai-nilai dan filosofi hidup orang Tionghoa yang sangat kaya.
Keduanya juga menyerap filosofi kehidupan orang Minang yang terkenal dengan pepatah "Alam Takambang Jadi Guru", Â falsafah pendidikan masyarakat Minangkabau yang menjadi dasar pembentukan karakter melalui kearifan lokal yang bersumber dari alam sebagai tempat belajar. Alam merupakan guru yang sebenarnya bagi manusia yang dapat memberikan hikmah dan ikhtiar
Yang tidak kalah penting adalah merawat hati. Dengan selalu berpedoman pada tenggang rasa dan mengacu pada prinsip hidup "Perlakukanlah orang lain sebagaimana kita ingin diperlakukan."
Untuk itu, kita harus selalu menjaga sikap dan tutur kata serta bahasa tubuh agar jangan sampai menyinggung perasaan orang lain.
Dengan terus berlatih diri secara sangat sederhana, maka hal itu akan menuntun diri untuk memahami arti dan makna dari kehidupan. Dengan cara ini, langkah kita akan selalu dituntun untuk menjalani hidup dengan hati yang damai dan pikiran positif. Sekaligus akan menghadirkan butir-butir pencerahan di dalam diri kita. Bahwa segala sesuatu yang tampaknya besar, sesungguhnya berawal dari hal hal atau benda benda yang kelihatan sepele.
Dalam tulisannya yang berjudul "Agar Dapat Menikmati Hidup di Hari Tua", Pak Tjip juga membagi tips yang lain. Salah satu yang perlu menjadi perhatian adalah mempersiapkan passive income.
Saat muda kita harus bekerja keras untuk mempersiapkan passive income yang bisa dinikmati di hari tua. Saat ini kita banyak melihat orang yang sudah berusia tua tetapi masih kerja keras untuk menutupi kebutuhan hidup. Kalau begitu kapan kita ada kesempatan untuk menikmati hidup bersama keluarga tercinta?
Karena itu sejak sedini mungkin, kita harus merancang secara cermat untuk mempersiapkan passive income untuk dikemudian hari.
Passive income dapat berupa sawah, kebun atau rumah yang kelak dapat disewakan. Sehingga walaupun kelak kita tidak lagi bekerja, setiap bulan akan ada uang masuk untuk membiayai kehidupan kita.
Â