Perpustakaan ini juga ramah terhadap anak-anak.Children Library yang berada di lantai dasar khusus diperuntukkan untuk anak-anak. Orang tua boleh menemani putra-putrinya tercinta menghabiskan waktu untuk membaca buku di ruangan ini.
Untuk pengunjung yang ingin mengisi perut atau sekedar minum karena energinya sudah banyak terkuras melahap buku, di lantai dasar juga tersedia kantin yang memang secara khusus dipersiapkan untuk para pengunjung perpustakaan.
Perpustakaan Soeman HS yang pengelolaan operasionalnya berada di bawah Badan Perpustakaan Arsip dan Dokumentasi pemerintah Provinsi Riau ini merupakan salah satu bukti keseriusan Pemerintah propinsi Riau dalam mencerdaskan rakyatnya. Andai saja pemerintah provinsi, kabupaten atau kota madya lainnya juga sanggup menyediakan fasilitas semacam, maka yang namanya perkelahiran antar pelajar atau bentuk-bentuk kenakalan remaja yang lain insyaallah akan bisa diminamilisir. Mudah-mudahan perpustakaan ini dapat menjadi inspirasi untuk pemerintah daerah yang lain. Ayo siapa menyusul ?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H