Mohon tunggu...
aliteskaluspita
aliteskaluspita Mohon Tunggu... Lainnya - Lecture and Researcher

...

Selanjutnya

Tutup

Bandung

Meningkatkan Brand Awareness UMKM : Pengabdian kepada Masyarakat TTG Periode 2 di Desa Lamajang

9 Januari 2025   10:57 Diperbarui: 9 Januari 2025   10:57 30
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Desa Lamajang, Kabupaten Bandung - 5 Desember 2024

Kolaborasi program studi D4 Teknologi Rekayasa Multimedia dengan D3 Sistem Informasi Akuntansi Fakultas Ilmu Terapan Universitas Telkom sukses menggelar program Pengabdian kepada Masyarakat skema Teknologi Tepat Guna (TTG) Periode 2 Tahun 2024. Kegiatan yang dilaksanakan pada 5 Desember 2024 dengan mengusung judul "Pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah Desa Melalui Peningkatan Kompetensi Fotografi Produk", bertujuan untuk membantu pemilik UMKM di Desa Lamajang meningkatkan brand awareness melalui strategi fotografi yang optimal.

Kegiatan ini dirancang untuk memberikan pemahaman praktis kepada pelaku usaha lokal tentang pentingnya tampilan visual produk dalam pemasaran. Materi yang dibahas meliputi :

  • Teknik Dasar Fotografi, peserta mempelajari aspek-aspek penting seperti pencahayaan alami, komposisi, dan pengaturan latar belakang
  • Penggunaan Alat Fotografi Sederhana, pelatihan mencakup pemanfaatan alat-alat terjangkau seperti ponsel kamera, tripod, dan pencahayaan tambahan untuk menghasilkan foto berkualitas tinggi
  • Posisi dan Sudut Kamera, tips tentang cara menemukan sudut terbaik untuk menonjolkan keunggulan produk

Selama pelatihan, peserta diberikan kesempatan untuk langsung mempraktikkan ilmu yang dipelajari. Setiap peserta membawa produk UMKM masing-masing untuk diambil fotonya dan para fasilitator memberikan bimbingan serta evaluasi terhadap hasil foto.

Ketua abdimas, Fitri Susanti, menekankan pentingnya pendekatan visual dalam mendukung pemasaran UMKM.

"Foto produk yang menarik dapat menjadi pembeda di pasar yang kompetitif. Pelatihan ini kami rancang untuk membantu UMKM di Desa Lamajang menonjolkan produk mereka secara profesional meskipun dengan alat sederhana", jelasnya.

Antusiasme peserta terlihat dari berbagai pertanyaan yang diajukan, mulai dari pengaturan kamera ponsel hingga cara memanfaatkan media sosial untuk mempromosikan hasil fotografi mereka.  Salah satu peserta, Nurhayati, pemilik usaha kerajinan tangan,
mengungkapkan manfaat yang ia rasakan setelah mengikuti kegiatan ini.

"Ilmu fotografi yang diajarkan sangat membantu saya memahami bagaimana menampilkan produk saya dengan lebih menarik. Saya optimis ini bisa meningkatkan penjualan. Semoga kegiatan yang serupa bisa hadir kembali di Desa Lamajang sehingga pengembangan usaha pelaku usaha lebih berkembang dan maju", ujarnya.

Kegiatan ini diharapkan mampu menjadi langkah awal bagi UMKM Desa Lamajang untuk memanfaatkan teknologi dalam meningkatkan daya saing produk mereka. Dukungan dan kolaborasi antara akademisi dan masyarakat terus menjadi komitmen Universitas Telkom dalam pemberdayaan masyarakat melalui inovasi teknologi tepat guna.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bandung Selengkapnya
Lihat Bandung Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun