Di negara Indonesia ini memiliki banyak kebudayaan yang beragam dan memiliki ciri khas yang unik dibandingkan negara lain.
Apa sih keunikan di negara Indonesia kita ini?
Ada beberapa Keunikan di negara Indonesia ini yaitu :
Negara tropis yang hanya mengenal hujan dan panas.
negara yang memiliki 17.508 pulau.
negara yang memiliki 1340 suku, 2161 tradisi, 724 bahasa.
dan berikut beberapa contoh kebudayaan yang terkenal diantaranya yaitu:
wayang kulit : wayang kulit ialah salah satu kesenian wayang yang ditemukan dalam budaya jawa dan bali, penampilan kisah wayang kulit biasanya berkaitan dengan tema utama kebaikan melawan kejahatan.Â
Angklung : angklung ialah alat musik yang terbuat dari bambu yang diciptakan oleh suku sunda.
Keris : keris merupakan salah satu senjata tajam golongan belati dari suku jawa, salah satu pahlawan yang terkenal dalam menggunakan keris adalah pangeran diponegoro beliau memiliki keris yang berasal dari Kerajaan majapahit yang Bernama 'keris kyai nogo siluman'.
Tari saman : tari saman merupakan sebuah tarian yang berasal dari suku gayo di aceh Indonesia, tarian ini mencerminkan keagamaan, kekompakan, pendidikan, sopan santun, kepahlawanan, dan kebersamaan