Benda-benda itu, semuanya masih dipakai secara normal, bukan benda kuno milik para kolektor. Benda-benda itu, semuanya, berada di dalam bangunan yang juga telah lama menghentikan waktu; rumah panggung dari bahan kayu dan anyaman bambu, pelapis sekaligus pewarna dinding putih dari kapur, batu pahat sebagai tatapakan –alas bangunan, dan atap ijuk dari pohon aren.
Tadinya, dengan segala aksesoris itu, saya berpikir bahwa kaum dystopian itu benar-benar ada. Setidaknya di kampung itu. Sampai ketika saya menemukan benda-benda lain yang seolah mematik waktu agar kembali berjalan. Di atas rak, sebuah kotak kayu dengan kaca di tengahnya sangat mengganggu, sebuah televisi. Oke, televisi itu hitam putih, dinyalakan dengan tenaga accu, tapi jelas benda itu menjadi jembatan warga Kampung Naga dengan dunia lain di luar sana, ada antena model baru yang jelas menunjukkan benda itu masih dipakai. Dan nyaris semua rumah, menunjukkan keberadaan benda itu.
Lalu waktu mulai berjalan lebih cepat. Di pojok rumah, tergeletak baterai hape bekas –atau mungkin cadangan, sekaligus dengan alat komunikasi terkini bernama handphone alias ponsel itu! Jangan tanya sinyalnya, semua operator lengkap –berdasarkan pengecekan masing-masing anggota rombongan. Ada jam dinding dan ups... kata salah satu teman, pemandu kami menggunakan jam tangan merk Rolex (bisa jadi salah lihat tuh!). Benar atau tidak, palsu atau tidak, itu jelas mengecewakan saya yang mungkin berharap terlalu banyak tentang menghentikan ‘waktu tadi.’
[caption id="attachment_326982" align="aligncenter" width="591" caption="Antena TV di atap rumah"]
Lalu benda-benda yang mengembalikan detak waktu itu makin banyak ditemukan. Di dinding rumah, di dalam ruangan-ruangan, di luar rumah, di masjid, di ruang pertemuan... ternyata waktu tak benar-benar berhenti di situ.
Keyakinan saya sebelumnya tentang warga kampung yang dystopian, pecah berantakan. Mereka bukan kaum dystopian yang anti dengan teknologi. Mereka justru kaum tekno-realis yang sesungguhnya; menimbang untung rugi dan baik buruknya sebuah teknologi. “Kalau mau hidup pake listrik, ya jangan tinggal di sini, di luar sana saja!” itu jawaban tentang ketiadaan listik yang dikaitkan dengan ketakutan akan kebakaran yang bisa menghabiskan seluruh bangunan di kampung yang memang mudah terbakar. “Pake hape boleh, buka internet boleh, menonton tv juga boleh. Tapi kalau mau bebas, ya di luar sana..” itu jawaban soal benda-benda kekinian. “Mau sekolah tinggi boleh, mau kerja boleh, jadi pejabat di luar sana boleh. Tapi ketika balik ke sini, semua atribut itu harus ditanggalkan di luar, dan kembali menjadi warga Kampung Naga seperti yang lainnya...” kata Mang Endut, yang kemudian diamini Kuncen –tetua-- Kampung Naga, Ade Suherlin. “Kenapa kami hidup seperti ini? Karena inilah gaya hidup kami. Kalau mau hidup gaya, bukan di sini tempatnya!” tambah Ade.
Mulanya memang terasa aneh dengan pilihan hidup –gaya hidup—warga Kampung Naga itu. Ada aturan adat yang kuat yang disesuaikan dengan ajaran agama. Ada penolakan terhadap teknologi tertentu –listrik dan kompor gas. Tapi teknologi modern lain, tetap hadir di situ. Tapi itulah pilihan hidup warga Kampung Naga. Pilihan hidup yang membuatnya menjadi menarik di tengah dunia yang berubah begitu cepatnya. Mereka adalah kaum tekno-realis yang sesungguhnya. Dan karena itu, saya menjadi tidak yakin dengan posisi itu, apakah saya seorang neo-futuris atau tekno-realis?
Okelah, itu urusan saya untuk mencari posisi dalam tiga pilihan yang disodorkan oleh Wilhelm. Yang jelas, Kampung Naga telah menghadirkan banyak pertanyaan tentang teknologi. Di luar itu, Kampung Naga tetaplah sebuah magnet wisata yang menarik. Ada adat yang dipertahankan dengan kuat, ada komodifikasi pada adat sebagai komoditas wisata. Ada hidup yang bersanding kuat dengan alam, dan ada perputaran uang di situ.
[caption id="attachment_326985" align="aligncenter" width="591" caption="Numpang Nampang"]
Saran saya, kunjungilah Kampung Naga. Bawalah oleh-oleh perenungan dari sana karena itulah yang berguna bagi kita, yang memilih hidup dengan cara yang berbeda....
Jogja, 021014
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H