Memasak, Menyiapkan Menu Buka Puasa dan Sahur
Bagi yang hobi atau suka memasak, momen ramadan di rumah saja bisa menjadi ajang untuk memaksimalkan potensi. Memiliki waktu luang yang banyak memberi peluang untuk melakukan kreasi aneka menu makanan baik untuk buka puasa maupun untuk sahur.
Untuk Anda yang tidak atau kurang pengetahuan tentang dunia masak, bisa dijadikan waktu yang tepat untuk belajar memasak. Ada banyak sumber informasi memasak yang bisa dijadikan rujukan.
Membersihkan Perabot Rumah Tangga, Menata Taman atau Berkebun
Kesempatan untuk melakukan bersih-bersih perabot atau peralatan rumah tangga bisa kita maksimalkan. Ramadan di rumah saja membuat kita punya kesempatan baik untuk membersihkan, menata, sekaligus memilah barang-barang yang sudah tidak layak.
Menata taman atau berkebun juga bisa kita lakukan secara bebas. Pada saat hari normal terkadang kita tidak punya waktu. Jangankan untuk menata dan merapikan, menengoknya saja rasa-rasanya kita tak punya waktu dan kesempatan.
Mendampingi Anak Belajar
Situasi pagebluk juga menjadikan proses belajar mengajar disekolah tidak memungkinkan. Anak-anak sekolah akhirnya menempuh belajar online dari rumah.
Keadaan ini menjadi kesempatan untuk mendampingi anak, adik atau keluarga satu rumah dalam proses belajarnya. Sekaligus memantau perkembangan pembelajaran dan kemampuan akademiknya.