Mohon tunggu...
Ali Musri Syam
Ali Musri Syam Mohon Tunggu... Sekretaris - Belajar Menulis

Pekerja, menyukai sastra khususnya puisi, olahraga khususnya sepakbola, sosial politik. Karena Menulis adalah cara paripurna mengeja zaman, menulis adalah jalan setapak menjejalkan dan menjejakkan kaki dalam rautan sejarah, menulis menisbahkan diri bagi peradaban dan keberadaban. (Bulukumba, Makassar, Balikpapan, Penajam Paser Utara) https://www.facebook.com/alimusrisyam https://www.instagram.com/alimusrisyam/

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Hasil Planet Soccer Community League 2018, Pekan Pertama dan Kedua

7 Januari 2018   12:04 Diperbarui: 7 Januari 2018   12:27 1598
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Balikpapan --Planet Soccer League - kasta teratas Planet Soccer League - telah bergulir mulai Sabtu (06/01/2018). Bodas Cadas, Golden Yellow, berada di posisi atas klasemen sementara.

Partai Pembuka, Golden Yellow sukses menuai kemenangan tipis 1-0 atas Blue Angels. Gol tunggal di cetak oleh striker opportunis timnas PSC Niel usai menerima umpan dari Rama.

Pada partai kedua, tim bertabur bintang Bodas Cadas menjamu tim penuh pesona Red Dragon. Kedua tim mampu menyuguhkan permainan apik dan menghibur kendati skor akhir 0-0 dan memaksa kedua tim berbagi angka 1

Di kesempatan ketiga, Pisang Ijo membuka pekan pertama Planet Soccer League dengan mengalahkan Black Panther yang dihuni beberapa pemain kawakan dengan skor tipis 1-0 lewat gol tunggal Budi Hermawan lewat free kick menawan dari jarak 25 meter.

Pekan kedua di hari yang sama Golden Yellow menerima tantangan Red Dragon. Berbekal hasil positif pada pekan pertama Golden Yellow berusaha mengurung pertahanan Red Dragon, Serangan bertubi-tubi yang dibangun barisan penyerang Golden Yellow yang dikomandoi Andi Ansar dan Niel menemui tembok kokoh yang digalang oleh dua centre back tangguh Red Dragon Ardiansyah Putra dan Pendiamsah plus dua Full Back yang disiplin menjaga kedalaman Sandi Rolies dan Dwi Arianto dan penampilan gemilang Kiper masa depan PSC Gabriel yang kembali mencatat clean sheet.

Pertandingan lainnya di pekan kedua Pisang Ijo harus mengakui ketangguhan para bintang Bodas Cadas. Pisang Ijo harus takluk dua gol tanpa balas melalui heading terukur striker masa lalu Andi Oddang yang memanfaatkan umpan manja Bek kiri Jeyy, setelah menerima passing terukur Oboh Heru dan gol kedua Bek Kanan Ahmad Patoni.

Match ketiga Pekan kedua kembali Black Panther harus takluk, kali ini mereka harus mengakui ketangguhan Blue Angels. Gol semata wayang di cetak oleh Bahrul Alam yang mengkonversi umpan terukur Fadel.

Berikut Hasil Lengkap Pekan Pertama Planet Soccer League 2018:

Blue Angels vs Golden Yellow (0-1)

(Gol: Niel, Assist: Rama)

Bodas Cadas vs Red Dragon vs merah (0-0)

Pisang Ijo vs Black Panther (1-0)

(Gol: Budi Hermawan)

Berikut Hasil Lengkap Pekan Kedua Planet Soccer Community 2018

Red Dragon vs Golden Yellow (0-0)

Bodas Cadas vs Pisang Ijo (2-0)

(Gol: 1.Andi Odang, Assist: Jeyy, Key Pass: Oboth Heru; 2. Ahmad Pathoni)

Black Panther vs Blue Angels (0-1)

(Gol: 1-0 Bahrul Alam, Assist: Fadel)

Klasemen Sementara Planet Soccer League 2018

planet soccer doc
planet soccer doc
Top Score:

1 Gol: Niel , Budi Hermawan, Andi Oddang, Ahmad Patoni, Bahrul Alam

Top Assist:

1 Assist: Rama, Jeyy, Fadel

Top Key Pass:

1 Key Pass: Oboth Heru

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun