Hadirin yang berbahagia,
Sebelumnya, izinkan saya memperkenalkan diri, saya Alika Rahma Aulia sebagai ketua pelaksana dari siswa dalam acara peringatan hari Sumpah Pemuda disekolah SMA Negeri 13 Depok. Saya merasa bangga dapat berada dihadapan teman-teman pada momen bersejarah ini. Hari ini, kita semua berkumpul untuk memperingati peringatan hari Sumpah Pemuda ke-95 tahun yang merupakan tonggak penting dalam sejarah perjuangan bangsa Indonesia yang menyuarakan semangat persatuan dan kesatuan untuk mencapai kemerdekaan. Sebagai generasi penerus bangsa, kita memiliki tanggung jawab besar dalam meneruskan semangat patriotisme kepada generasi selanjutnya. Dalam rangkaian peringatan hari Sumpah Pemuda saya selaku ketua pelaksana mengharapkan agar teman-teman ikut serta dalam agenda kegiatan yang akan dilaksanakan pada tanggal 28 Oktober 2023.
Semoga semangat sumpah pemuda senantiasa tertanam dalam diri kita. Demikian yang bisa saya sampaikan, lebih dan kurangnya mohon maaf. Terima kasih. Wassalamu'alaikum Wr Wb.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H