Mohon tunggu...
Ali Kabah
Ali Kabah Mohon Tunggu... -

alikabah

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Tradisi Pesta Seks & Miras di Malam Tahun Baru

31 Desember 2013   11:31 Diperbarui: 24 Juni 2015   03:19 671
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sangat miris sekali dalam beberapa jam ke depan menuju waktu malampergantian tahun baru ini. Karena tinggal hitungan waktu saja pergantian tahun akan berubah dari 2013 menjadi 2014 yang notabene banyak ditemukan rencana rencana yang sudah siap dilakukan. diluar sana, kini sebagian para abg, om om, tante tante, dan para PSK yang sudah ramai menjadi bahan pemberitaan.

Ya, ritual sebagian para remaja abg, om om, tante tante, dan para PSK dalam menyambut pergantian tahun, ini bukan cuman itu saja, mungkin di beberapa kota juga diberitakan para remaja, om om, tante tante, dan para PSK yang siap dengan pesta minuman keras dan Pesta Seksnya. Hal ini justru meninggalkan kesan yang berlebihan dalam meluapkan kegembiraan (ritual kebablasan).

“ini sudah menjadi tradisi menjelang setiap pergantian tahun, sebagai tanda kegembiraan menyambut datangnya tahun baru," mungkin itulah kalimat yang sering terlontar dari mulut si hidung belang atau sipara penikmat seks bebas.

Perlu disadari bahwa tradisi semacam itu sebenarnya sudah mencerminkan sebagai generasi yang penuh dengan sifat hura-hura dan tidak mempedulikan orang lain lagi. Bukankah menyambut pergantian tahun baru itudilakukan dengan hal hal yang positif saja?

Bagi sebagian orang, memang perlu melepaskan ekspersi. Namun, tidak mesti melepaskan ekspresi dengan kebablasan seperti pesta miras dan pesta seks. yang dapat membahayakan nyawa sendiri maupun orang lain.

Alangkah baiknya aksi hura-hura sejenak itu diganti dengan kegiatan yang lebih positif, misalnya menggelar I’tikaf di masjid, gereja, vihara Atau menggelar acara menari bersama di lapangan bola atau bercengkrama dengan keluarga saja.

Yang menjadi pertanyaan, sampai kapan tradisi Pesta Miras dan Pesta seksdalam menyambut tahun baru ini bisa dihilangkan? Sudah sedemikian parahkah moral kehidupan ini? Lalu siapa yang patut untuk disalahkan?

Garut, 31 Desember 2013

Ali Kabah

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun