interaksi molekul-molekul dalam sistem biologis.
Peranan utama ilmu kimia dalam kedokteran molekuler yaitu berperan dalam menganalisis
dan karakterisasi molekul biologis. Teknik-teknik analisis kimia, seperti spektroskopi,
kromatografi, dan mikroskopi elektron, memungkinkan para peneliti untuk menganalisis
struktur dan sifat molekul biologis dengan tingkat keakuratan dan kepekaan yang tinggi.
Dengan bantuan teknik-teknik ini, peneliti dapat mempelajari komponen molekuler dalam
sel, jaringan, atau organisme secara rinci, serta membuka jalan bagi pemahaman lebih dalam
tentang penyakit dan respons biologis.
Selain itu, Ilmu Kimia juga turut memainkan peran penting dalam pengembangan obat.
Dengan memahami struktur molekuler senyawa target penyakit, ilmuwan dapat merancang
dan menemukan senyawa obat yang spesifik dan efektif dalam menghambat atau