Jembatan Bandar Ngalim merupakan akses jalan yang sering digunakan oleh pengguna kendaraan truk tetapi akan ditutup pada esok hari pada tanggal 15 September 2022 dan akan ditutup hampir selama satu tahun. Jembatan Bandar Ngalim terletak di bagian selatan Kota Kediri, Jawa Timur.Â
Alasan jembatan tersebut ditutup dikarenakan akan diadakan pelebaran dan pembangunan jalan untuk menuju Bandara Internasional Dhaha yang akan datang, pembangunan tersebut dilakukan oleh PT. Bukaka milik Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.Â
Jembatan yang melintang diatas Sungai Brantas itu berdiri sejak tahun 1973 yang berarti Jembatan Bandar Ngalim memiliki umur yang sangat tua, untuk rencana rekonstruksi jembatan tersebut yaitu dilakukan pelebaran jembatan yang semula 12 meter akan diperlebar menjadi 14 meter.Â
Harapan yang diinginkan dari rekonstruksi jembatan tersebut yaitu pengurangan angka kemacetan yang sering terjadi di jembatan tersebut dan dari konsep rekonstruksi jembatan tersebut akan dibagi menjadi 4 jalur jadi akan mempermudah pengguna jalan raya untuk melakukan aktivitas tanpa mengalami kemacetan.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H