Mohon tunggu...
Alifianda Nadhif
Alifianda Nadhif Mohon Tunggu... Mahasiswa - Jawa Tengah

seorang yang memiliki hobi berkendara sepeda motor dan mengagumi olahraga motorsport

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

Mereview Motor Sendiri

8 Januari 2024   10:40 Diperbarui: 8 Januari 2024   10:50 156
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Alifianda Nadhif/Dokpri

Halo teman-teman, selamat datang di artikel saya. Ini adalah artikel pertama saya, dan saya akan mengisinya dengan mereview kendaraan pribadi saya. Saya memiliki sebuah sepeda motor Honda Supra GT-R 150 Tahun 2019. Saya beli motor ini secara bekas dengan harga sekitar 12 juta rupiah pada tahun 2021. Motor ini memiliki warna merah doff atau red matte.

Motor ini memiliki kapasitas mesin sebesar 150cc DOHC berpendingin cairan. memiliki torsi puncak sebesar 13,5 Nm pada 6.500 rpm dan tenaga maksimal 15,55 hp pada 9.000 rpm , bertransmisi manual 6 percepatan. AHM mengklaim kemampuan mesin ini dalam menghemat bahan bakar mencapai 47,41 km/l. Motor ini memiliki bobot seberat 119kg dan memiliki kapasitas tangki bahan bakar berukuran 4,5 liter. Kapasitas oli mesin motor ini bebanyak 1.1l

Untuk fitur, motor ini telah dibekali dengan lampu utama LED. Sayangnya lampu sein dan lampu belakangnya belum LED. Fitur keselamatan di motor ini yaitu rem cakram yang sudah tersemat di kedua rodanya.

Untuk desain dari motor ini, motor ini memiliki bentuk body yang sporty, tegas, tajam, dan sporty. Bodinya bongsor dengan desain berlapis. Ditambah lagi dengan penggunaan ban depan dan belakang lebar. Penampilannya juga masih ditunjang dengan velg desain 12-spoke berkelir hitam berukuran 17 inci. Ditunjang lagi dengan penggunaan ban tubeless dengan lebar ukuran 90/80 untuk depan, dan 120/70 untuk belakang. 

Kekurangan desain motor ini adalah tidak memiliki bagasi di bawah jok. Sehingga saya sendiri pun sulit untuk menaruh barang bawaan, bahkan untuk jas hujan sekalipun. Untungnya sudah ada sebuah rak dan penjepit peninggalan pemilik sebelumnya di bagian bawah stang motor yang digunakan untuk menyimpan jas hujan. Motor ini memiliki dimensi lebar 705 mm, panjang 2025 mm, dan tinggi 1105 mm. Memiliki ground clearance setinggi 150 mm.

Yang saya rasakan ketika mengendarai motor ini yaitu, motor ini sangat enak jika dibawa keluar kota atau berkendara dengan jarak yang jauh. Motor ini sangat irit. Handling nya pun lincah dan stabil berkat distribusi beban yang seimbang. Suspensinya pun dapat meredam guncangan dengan baik.

Kelemahan dari motor ini yang saya rasakan yaitu mesinnya cenderung berisik pada putaran atas dan kurang nyaman pada kecepatan tinggi. Suspensinya terkadang juga kurang responsif terhadap ketidakrataan jalan. Kapasitas tangki bahan bakarnya relatif kecil dibandingkan dengan beberapa pesaingnya. Ini bisa menjadi masalah bagi pengendara yang ingin melakukan perjalanan jarak jauh tanpa harus sering berhenti untuk mengisi bahan bakar. Motor ini juga belum punya fitur keselamatan sistem pengereman ABS, yang mana ini sangat penting agar roda motor tidak terkunci pada saat melakukan pengereman yang keras. Motor ini tidak memiliki bagasi, dibawah jok hanya ada filter udara dan tangki bahan bakar. Bahkan jok motornya sangat keras. Kelemahan yang paling saya rasakan yaitu rantainya sangat berisik dan mengganggu, seperti motor honda lainnya yang bermesin 150cc. Harga jual dari motor ini turun jauh, harga baru motor ini sejumlah 25 juta rupiah, dan saya lihat di pasar motor bekas harganya hanya 15 juta saja.

Mungkin cukup sekian artikel mereview motor saya. Mohon maaf jika artikel saya kurang bagus karena saya baru pertama kali menulis artikel

Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun