Mohon tunggu...
Alifhia Evanezza
Alifhia Evanezza Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi

KKN TIM II UNDIP Periode 2020/2021

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mahasiswa KKN Undip Berikan Sosialisasi Pembuatan Disinfektan Alami dan Manfaat Penggunaan Disinfektan

8 Agustus 2021   18:45 Diperbarui: 9 Agustus 2021   14:25 109
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosialisasi Pembuatan Disinfektan dan Manfaat Penggunaan Disinfektan/dokpri

Cibodasari, Tangerang (05/08/2021) Dalam kondisi pandemi Covid-19 yang disebabkan oleh varian virus corona atau biasa dikenal juga sebagai severe acute respiratory syndrome virus corona 2 (SARS-CoV-2). 

Dimana pada saat ini membuat masyarakat harus lebih sering memperhatikan protokol kesahatan dan  kebersihan, terutama pada barang pribadi (Seperti: Handphone dan tas) sebelum atau sesudah masuk kedalam rumah karena melalui barang tersebut dapat menjadi salah satu media penyebaran Covid-19. Maka dari itu diperlukan disinfektan dengan tujuan untuk mecegah penyebaran virus yang praktis dengan tetap mengutamakan kebersihan.

Berdasarkan permasalahan tersebut mahasiswa KKN UNDIP TIM II periode 2020/2021 mengadakan program kerja Pembuatan disinfektan alami serta mengedukasi masyarakat terkait manfaat dari penggunaan disinfektan. Untuk pelaksanaan program kerja sosialisasi ini dilakukan kepada warga masyarakat di RW 03, Kelurahan Cibodasari, Kecamatan Cibodas, Tangerang, Banten.

Pelaksanaan program dilakukan dengan cara menyampaikan kepada para ketua RT atau SATGAS Covid-19 yang berada di RW03 dan kemudian dibantu sebarkan poster online melalui grup whatsapp warga. Isi dari pemamaparan program kerja berupa penjelasan secara mendetail terkait manfaat penggunaan disinfektan dan diberikan demonstrasi pembuatan disinfektan alami, lalu diakhiri dengan memberikan poster dan disinfektan kit kepada para ketua RT.

Pembagian Disinfektan Kit/dokpri
Pembagian Disinfektan Kit/dokpri
Cara pembuatan disinfektan alami 

Dalam kesempatan kali ini, pembuatan disinfektan alami dilakukan dengan cara mencampurkan cuka dan minyak esensial. Mengutip dari American Society For Microbiolgy menjelaskan bahwa penggunaan cuka sebagai bahan disinfektan mampu membunuh secara efektif bakteri dan virus, karena memiliki zat antiseptik. 

Selain itu, penggunaan cuka dan minyak esensial sangat menguntungkan karena murah, aman (tidak beracun), dan ramah lingkungan (biodegradable). Sehingga dapat menjadi satu cara preventif menghadapi bakteri dan virus.

Bahan yang diperlukan :

  • Cuka dapur
  • Minyak esensial
  • Air

Cara Pembuatan :

Campurkan cuka dan air dengan rasio 1 : 1, lalu ditambahkan 12-24 tetes minyak esensial, dan terakhir campurkan secara merata dengan pengocokan.

Poster Terkait Disinfektan/dokpri
Poster Terkait Disinfektan/dokpri
Penulis : Alifhia Safira Evanezza/ S1 Kimia/ Fakultas Sains dan Matematika

DPL     : Dr. Untung Sujianto., S.Kp., M.Kes

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun