Mohon tunggu...
ALIFATUL LAILI MASFIAH
ALIFATUL LAILI MASFIAH Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswi

seorang mahasiswi di kampus Universitas Al-Falah As-Sunniyyah Kencong Jember Jawa Timur

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kunjungan Mahasiswa KKN Kolaboratif #3 Tahun 2024 ke Lembaga Pendidikan di Desa Lengkong

2 Agustus 2024   21:55 Diperbarui: 2 Agustus 2024   21:56 81
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Jember, 29 Juli 2024 -- Sebanyak 16 mahasiswa dari kelompok 69 KKN Kolaboratif #3 Tahun 2024 mengadakan kunjungan ke lima lembaga pendidikan formal di Desa Lengkong, Kecamatan Mumbulsari, Kabupaten Jember, Jawa Timur. Kunjungan ini dilakukan sebagai bagian dari program kerja KKN mereka, yang bertujuan untuk bersilaturahmi dan berdiskusi mengenai beberapa program kerja yang akan diajukan kepada sekolah-sekolah tersebut.

Kami berkesempatan untuk berbincang langsung dengan kepala sekolah dari masing-masing sekolah untuk bertanya tentang lingkungan sekolah dan menyampaikan program kerja yang ingin kami laksanakan di sekolah tersebut, diantaranya adalah Sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), sosialisasi tentang bullying, dan ajakan gemar menanam dalam program Tanam Buah dalam Pot (Tabulampot).

Kelima lembaga pendidikan yang dikunjungi adalah SDN Lengkong 01, SDN Lengkong 02, SDN Lengkong 03, SDN Lengkong 04, dan SMPN 2 Mumbulsari. Para mahasiswa disambut dengan hangat oleh tenaga pendidik, staf, dan siswa-siswi di masing-masing sekolah. Sambutan tersebut menggambarkan antusiasme dan dukungan yang tinggi terhadap kegiatan KKN ini.

Bapak Arifin, Kepala Sekolah SDN Lengkong 04, mengungkapkan harapannya terhadap kunjungan ini. "Kami menyambut baik para mahasiswa KKN ini. Karena kami yakin mereka akan sangat membantu berjalannya kegiatan akademik dan non-akademik di SDN Lengkong 04 maupun Desa Lengkong secara keseluruhan," ujarnya.

Koordinator Desa dari kelompok 69, Rafi Hakim, mahasiswa Program Studi Teknik Lingkungan Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur juga menyampaikan harapannya dalam kesempatan tersebut. "Sebagai mahasiswa, kami dapat berperan dalam memaksimalkan program yang dimiliki oleh sekolah. Kami berharap sekolah dapat menjadi fasilitator dan penunjang bagi siswa agar bisa mendapatkan pembelajaran yang maksimal," katanya.

Kunjungan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara lembaga pendidikan dan mahasiswa KKN, serta meningkatkan kualitas pendidikan di Desa Lengkong melalui program-program yang direncanakan (lvn).

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun