Mohon tunggu...
Ali Arief
Ali Arief Mohon Tunggu... Seniman - Seniman

Saya berasal dari Kota Medan...berkarya dan berkreativitas dibutuhkan kemauan dan keyakinan untuk tetap konsisten di jalur kejujuran dan kebenaran...tetap belajar memperbaiki diri...

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Tukar Kartu

26 Agustus 2020   09:13 Diperbarui: 26 Agustus 2020   09:24 150
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tukar ini dengan itu...

      Kartu di ujung lembar sakumu

Satu demi satu beradu

      Meminta diberi tanpa malu

Mana kartu di tanganmu....

     Terselip ragu merayu

Menggenggam penuh harap

     Tak lagi berkarya terucap

Kartuku tertukar kartumu....

     Kartu merah, hijau, biru, dan putih

Bertumpuk di dalam saku baju

     Menanti seolah memelas tak berharga

Tukar kartu di tangan kanan juga kirimu....

     Pada nasib yang muncul tiba-tiba

Terbayang senyuman kecewa berubah bahagia

     Walau sebatas waktu terus berlalu

Kartu bahagia, kartu sejahtera, kartu apapun saja

      Seketika memberi senyum sesaat

Tatkala sepenggal asa tiada terarah

       Di langkah kaki mereka generasi muda

Tak perlu tukar kartu di tengah nafsu menipu

       Kenyataan yang semakin mengganggu

Terbatas kepentingan hidup dan keadaan

       Tersimpan keraguan angka kemiskinan

Kartu tak harus bertukar di selembar kertas sakti

       Menyelinap di antara bukti dan janji

Selintas pekat terhambat keringat rakyat

       Terbebas hati ketika diri bersembunyi

Tukar kartu sebelum kecewa tersimpan di dada

       Dengan senyum terus menghias raut wajah

Duka nestapa tiada mengalir di sudut resah

       Rakyat yang hanya manusia biasa

(Ali Kusas)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun