Lagi booming adanya ikoy-ikoy'an disosial media yang merupakan "Give away" istilah bahasa english yang berarti memberi secara gratis.Â
Hal ini merupakan pemberian dengan cara permainan yang menyenangkan. Akan tetapi, saya memiliki pandangan dari kacamata yang berbeda terkait hal ini.
Pemberian secara gratis yang cuma-cuma, akankah lebih baiknya kita fokus sama masyarakat dipelosok negeri yang masih kekurangan sandang pangannya.Â
Apalagi disaat pandemi, dimana banyak sekali orang-orang diluaran sana yang membutuhkan dana untuk bisa bertahan hidup ditengahnya suasana yang mencekam seperti saat ini. Â
Jangankan untuk beli paket data internet, beli makan saja masih binggung mau pakai uang yang mana. Nahh sedangkan permainan ikoy-ikoy'an ini otomatis memakai internet, dan yang mengikuti permainan tersebut mampu beli pulsa. Jadi logikanya, beli pulsa saja mereka bisa apalagi untuk keperluan lainnya pastinya mampu mencukupi hidupnya kecuali memang banyak maunya.
Mampu dalam artian masih bisa makan yang layak, masih bisa bertahan hidup ditengah-tengah pandemi. Jika kita ketahui  banyak sekali diluaran sana sedang kekurangan sandang pangannya. Sebab PHK dimana-mana yang akhirnya banyak tulang punggung keluarga yang kehilangan pekerjaan sehingga kebutuhan kurang memadai.Â
Susahnya mencari pekerjaan disaat kondisi yang belum stabil. Adanya PPKM dimana segala pekerjaan diluaran rumah juga terbatas yang akhirnya pendapatan menurun.
Kondisi di atas merupakan musibah bagi banyak orang, kabar buruk bagi semua bahwa nyatanya masih ada banyak masyarakat yang membutuhkan ringan tangan dari kami yang masih di anggap mampu oleh mereka. Akankah lebih baik memberikan yang bermanfaat pada orang-orang yang tepat pula.Â
Bukan berarti tidak memberi kitanya pelit, gag mau, atau tidak peduli. Tapi disini saya tekankan bahwa dengan adanya ikoy-ikoy'an alias give away takut jika kedepannya malah mencetak generasi bermental meminta untuk generasi selanjutnya.
Bagiku, jika kalian ingin sesuatu berusahalah dan berjuanglah dengan proses yang baik maka keinginanmu akan terwujud walaupun terkadang memakan banyak waktu. Jangan meminta-minta keperluanmu pada orang lain yang belum kalian kenal.Â
Bersyukur saja sama  tuhan masih diberi sehat dan akal yang jernih untuk berpikir, lantas baiknya mencari solusi bagaimana caranya biar bisa mendapatkan apa yang ingin dimiliki. Supaya tahu bahwa segala sesuatu itu tidak instan, perlu proses, usaha, dan perjuangan supaya kedepannya tidak lagi hidupmu mengantungkan sama orang lain melainkan harus kerja keras.