Mohon tunggu...
ALI AKBAR NAVIS
ALI AKBAR NAVIS Mohon Tunggu... Guru - Guru SMPN 4 Satu Atap Salaman

Penulis Buku, Motivator, Pengasuh Majelis Taman Surga.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Solusi Tingkatkan Pemahaman Peserta Didik pada Konsep Materi Abstrak Proses Peredaran Darah Besar pada Manusia

30 Oktober 2022   13:29 Diperbarui: 30 Oktober 2022   14:05 594
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setelah pendidik melakukan langkah-langkah tersebut dalam kegiatan pembelajaran, lalu bagaimana hasilnya? Jangan penasaran, langsung saja simak hasilnya dibawah ini :

Peserta didik sangat senang dalam mengikuti kegiatan pembelajaran. Hal ini dibuktikan dengan respon mereka yang memperhatikan pembelajaran dengan konsentrasi tinggi mulai dari pembukaan sampai dengan penutupan pembelajaran.

Peserta didik bisa mengerjakan soal evaluasi / post test dengan baik. Hal ini bisa dijadikan indicator bahwa penguasaan konsep materi peserta didik meningkat. Jadi media pembelajaran youtube bisa membantu pemahaman peserta didik dalam belajar konsep materi yang bersifat abstrak.

Peserta didik merespon pembelajaran dengan media youtube dengan baik. Mereka senang belajar secara visual dengan video yang bisa memberikan gambaran yang lebih jelas. Jadi kegiatan pembelajaran ini bisa dikatakan efektif untuk menjawab tantangan yang harus diselesaikan oleh pendidik.

Meskipun demikian, keberhasilan dari praktik pembelajaran ini dipengaruhi oleh beberapa faktor. Pendidik harus memiliki kompetensi pedagodik dan profesional yang terus dikembangkan sesuai dengan tantangan yang dihadapi. Pendidik harus selalu meningkatkan kemampuan dalam menerapkan teknologi dalam kegiatan pembelajaran. Jika pendidik terkendala masalah sinyal, maka bisa diantisipasi dengan cara mendownload terlebih dahulu video dari youtube tersebut.

Setelah melakukan serangkaian praktik kegiatan pembelajaran ini, pendidik bisa mengambil pembelajaran secara umum. Apakah hikmah dan pembelajaran yang bisa diambil? Pendidik harus jeli dalam kegiatan pembelajaran. Pendidik harus bisa menemukan kendala / permasalahan yang dihadapi oleh peserta didik. Selanjutnya pendidik diharapkan untuk kreatif dan innovative dalam menjawab tantangan tersebut agar pembelajaran bisa sesuai dengan harapan.

Demikian artikel karya ilmiah popular ini saya tulis, semoga bisa menjadi tambahan referensi dalam kegiatan belajar mengajar para pendidik yang membaca tulisan ini. Jangan sungkan untuk memberikan saran pada kolom komentar artikel ini. Salam pendidikan!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun