Agar dana darurat segera tercapai, maka tiga hal penting dalam mengatur keuangan keluarga juga harus diterapkan, yakni: 1) membuat anggaran atau melakukan budgeting di awal waktu sesuai dengan pemasukan. Hal ini dilakukan agar kita dapat menyisihkan sebagian dana pemasukan untuk ditabung sebagai tabungan dana darurat. 2) melakukan penghematan di beberapa hal/kebutuhan yang masih bisa diusahakan untuk dihemat. Misalnya, dikurangi, dihilangkan, atau diganti/substitusi dengan yang lebih hemat. 3) menambah pemasukan agar dana darurat bisa segera terkumpul. Apabila dana darurat sudah terkumpul dengan nominal ideal, maka kita bisa segera menabung untuk tujuan yang selainnya. Misalnya untuk tabungan pendidikan anak, tabungan rumah, dsb.
Kesimpulan:
Tiga hal penting dalam mengatur keuangan keluarga adalah budgeting di awal waktu, melakukan penghematan, dan menambah pemasukan. Ketiga hal ini akan selalu harus kita lakukan demi tercapainya tujuan-tujuan keuangan jangka pendek maupun jangka panjang. Bukan ingin mengajarkan menjadi pribadi yang kelewat perhitungan, mata duitan, dsj. Bukan dalam rangka yang demikian, melainkan agar kita semua mampu memiliki kualitas hidup yang lebih baik dari waktu ke waktu.
Semoga tulisan ini bermanfaat bagi para ayah bunda yang sedang menata hati, pikiran, dan keuangan keluarga.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H