Mohon tunggu...
Alfredo Pance Saragih
Alfredo Pance Saragih Mohon Tunggu... Pembelajar -

"Seseorang yang memilih untuk diasingkan daripada menyerah pada kemunafikan" Kunjungi blog pribadi saya: https://alfredopance.blogspot.co.id

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Wali Kota Pematangsiantar Hefriansyah Dukung Rapimda dan Musda KNPI Kota Pematangsiantar

14 Desember 2018   17:04 Diperbarui: 14 Desember 2018   17:25 151
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pengurus Karetaker DPD KNPI pematangsiantar bersama walikota Pematangsiantar Hefriansyah

Siantar- Karetaker Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Pematangsiantar dan Panitia Rapat Pimpinan Daerah (RAPIMDA) dan Musyawarah Daerah j(MUSDA) beraudiensi bersama Walikota Pematangsiantar Hefriansyah. Audiensi ini digelar di Balaikota Pematangsiantar pada Kamis, 13 Desember 2018.

Pertemuan Pengurus KNPI dan Panitia Musda ini diadakan dalam rangka memantapkan persiapan konsolidasi pemuda di Siantar dalam forum Rapat Pimpinan Daerah (RAPIMDA) dan Musyawarah Daerah (MUSDA) KNPI Siantar yang akan digelar pada 22 Desember mendatang.

Ketua Panitia Rapimda dan Musda KNPI Siantar Zuhairian Syahputra menerangkan bahwa untuk mempersiapkan kegiatan tersebut, pihaknya perlu melakukan koordinasi dengan Pemko Siantar dan seluruh OKP yang ada di Siantar.  

Audiensi KNPI dan Walikota (foto:dokumentasi KNPI)
Audiensi KNPI dan Walikota (foto:dokumentasi KNPI)
"Kami selaku panitia Rapimda dan Musda KNPI Kota Siantar mengajak semua pihak untuk berpartisipasi dalam pertemuan pemuda Siantar nanti dalam wadah Rapimda dan Musda yang akan kita gelar pada 22 Desember mendatang" ungkap Syahputra.  

Sementara itu, Wakil Ketua Karetaker DPD KNPI kota Pematangsiantar Faidil Siregar menjelaskan bahwa kehadiran mereka di hadapan Walikota sebagai bagian dari tugas Pengurus Karetaker untuk menjelaskan tugas dan wewenangnya sebagaimana yang dicantumkan dalam SK.

"Kami, Tim Karetaker memiliki tanggungjawab dan tugas untuk menyelenggarakan Musda, seperti yang dituang dalam SK pengangkatan kami" tutur Faidil.

Ia juga meminta Pemerintah Kota Siantar untuk mendukung Rapimda dan Musda KNPI.

"Kami juga mengundang Pak Wali untuk kiranya nanti berkenan hadir di acara Rapimda dan Musda yang akan kita gelar" tambah Faidil.

Mendengar penjelasan Karetaker dan Panitia Musda, Walikota Pematangsiantar mengajak tim Karetaker untuk merangkul semua OKP yang ada dibawah naungan KNPI.

"Pertama,  selamat kepada para Karetaker telah bersedia dan melakukan tugas-tugasnya sebagaiman arahan dari DPD KNPI Sumut. Kita, Pemko Siantar akan mendukung kegiatan Rapimda dan Musda KNPI. Kami berharap ke depannya KNPI sebagai wadah berhimpunnya OKP, dapat memberikan teladan di Kota Siantar ini" jelas Hefriansyah.  

Ia juga mengingatkan tentang peran pemuda dalam menjaga kekondusifan dan toleransi kota Siantar. Saya juga berharap melalui KNPI ini, kaum muda Siantar dapat mengasah kreatifitasnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun