Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1444H, pada Jumat (7/4/2023) mahasiswa UNNES GIAT 4 Desa Rowoboni mengadakan Kegiatan Safari Ramadhan. UNNES GIAT 4 sendiri merupakan program pengabdian masyarakat yang diselenggarakan oleh Pusat Pengembangan Kuliah Kerja Nyata, LPPM UNNES. Kegiatan ini berupa perlomban yang bertemakan “Semarak Ramadhan 1444 H: Menjalin Kebersamaan dalam Kebaikan”. Berlokasi di Masjid Al - Amin Dusun Sentul dan di ikuti sebanyak 22 peserta yang terdiri dari anak-anak. Perlombaan yang diadakan diantaranya yaitu lomba adzan dan iqomah, hafalan surat pendek, dan mewarnai kaligrafi.
Mengingat di era modern ini gawai menjadi barang yang wajib dimainkan oleh semua kalangan termasuk anak-anak. Sehingga mengakibatkan kurangnya interaksi sosial antar sesama. Mereka lebih suka berdiam di rumah bermain gawai dibandingkan keluar bermain bersama tema-temannya. Oleh karena itu untuk memanfaatkan hari libur nasional mahasiswa giat 4 UNNES berinisiatif mengadakan lomba yang bertemakan keagamaan agar sedikit mengurangi waktu mereka terhadadap gawai.
Para peserta yang terdiri dari anak-anak menyambut dengan antusias adanya lomba ini. Cabang perlombaan yang menjadi favorit pilihan anak-anak yaitu lomba mewarnai kaligrafi. Setiap peserta diberikan waktu satu setengah jam untuk mewarnai satu lembar kaligrafi secara bersama-sama. Sedangkan untuk lomba adzan dan iqomah peserta diberikan nomor urut sesuai undian, kemudian untuk lomba hafalan surat pendek peserta mengambil 3 kertas undian yang akan mementukan surat pendek yang harus dibacakan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H