Pandemi Covid-19 masih belum berakhir, serta akhir-akhir ini banyak kasus yang meningkat. Penting diberi edukasi karena mengingat terdapat varian virus baru yang lebih berbahaya. jenis virus varian baru yang mulai berkembang seperti varian Alpha (London), Beta (Afrika Selatan), dan Delta (India). Disampaikan juga mengenai cara penularan, tanda dan gejala covid-19, penerapan 6M, pentingnya cuci tangan dan Langkah cuci tangan yang benar, pembuatan desinfektan sederhana dan handsanitizer dari daun sirih serta pentingnya vaksinasi. Dimana hal ini diharapkan meningkatkan tingkat kewaspadaan dan pencegahan santri terhadap covid-19.
Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat bermanfaat bagi para mahasiswa beserta para santri. Dan penulisan artikel ini juga diharapkan dapat bermanfaat bagi penulis dan pembaca serta dapat menjadi tambahan untuk ilmu pegetahuan dan sumber bacaan dan mungkin kedepannya bisa dikembangkan lagi terkait kegiatan oleh para pembaca.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H