Tujuan berkomunitas adalah membuka peluang, mengembangkan kemampuan, dan mengisi waktu dengan hal-hal yang bermanfaat sesuai minat atau passion.
Komunitas yang saya miliki atau ikuti dan aktif di dalamnya ada tiga, yaitu:
1. Komunitas Mahasiswa/i PascasarjanaÂ
Kami dipertemukan dalam suatu forum yang sama secara tidak sengaja saat penerimaan Mahasiswa/i baru Pascasarjana tahun 2019 lalu. Seringnya pengacakan nomor absen untuk suatu tugas kelompok dari Dosen, membuat kami semakin kenal dan dekat satu sama lain.Â
Kami saling mengingatkan, membantu, menyemangati satu sama lain ketika ada teman yang down dan kesulitan dalam mengerjakan tugas atau lainnya yang berhubungan dengan Campus.Â
Karena visi misi kami sama yaitu tidak boleh ada satu atau dua yang terlambat wisuda. Memulai belajar pada tahun yang sama, dan Lulus pun juga harus pada waktu yang sama.
Selama masa pandemi covid19, sayangnya sejak Maret 2020 lalu kami sudah tidak pernah berjumpa atau bertatap muka lagi. Kami melakukan kegiatan perkuliahan via daring/online dengan Zoom saja. Rasa rindu itu pasti ada, dengan teman-teman, dengan dosen, dengan banyak area gedung campus, dan semua kenangan yang ada di campus pasca.Â
Walaupun kuliah daring, kekompakan tetap harus dijaga.
Komitmen, Lulus Bersama.
2. Komunitas Crew Media Radio
Setiap hari kami dipertemukan dalam satu forum karena suatu tugas, yang juga satu paket bersama talent masing-masing individu hingga menjadi satu keterikatan dan saling membutuhkan. Dan terbentuklah suatu visi misi yang sama untuk kesuksesan suatu instansi tempat kami bekerja.
Menjadi orang Media yang terdepan dalam penyampaian informasi pada masyarakat terutama menggunakan Media Radio, menjadi salah satu tantangan bagi kami.Â
Namun dibalik itu semua, jika kita mempunyai team yang solid, management yang baik, membuat suatu instansi tersebut menjadi rumah kedua karena ada kenyamanan dan keikhlasan dalam menjalani tugas di dalamnya.
Selama masa pandemi Covid19, kami yang bekerja di Media Radio tetap harus masuk ke kantor. Kami tidak mengenal yang namanya WFH (work from home) karena kami ada tuntutan untuk menyiarkan secara Live On Air.
Perbedaannya hanya ada pada kesehatan dan kebersihan yang diperketat. Mulai dari pemberian vitamin secara rutin, masuk studio di infrared temperature, wajib pakai masker, wajib pakai face shield, wajib sering cuci tangan, penyediaan hand sanitizer, jaga jarak kursi ruang staff, Â pemberian kaca pembatas penyiar dan narasumber, hingga penggunaan tisu di microphone penyiar, yang tisu tersebut diganti/dibuang setiap pergantian acara/program.
3. Komunitas Music Director Radio Jatim Squad
Setiap orang yang ada pada komunitas ini berarti bagi sebuah instansi perusahaan Media Radio di kota atau daerahnya masing-masing. Ini adalah suatu komunitas Music Director (MD) Radio Indonesia, yang spesifik untuk area Jawa Timur dan kami beri nama komunitas ini Jatim Squad atau MD Jatim Squad.
Setiap Radio ada perwakilan seseorang yang menjabat penanggung jawab untuk pengadaan lagu baru di Radionya masing-masing. Karena era sudah digital, alhasil terbentuklah komunitas ini dengan tujuan pengadaan lagu baru dan juga pendistribusian lagu baru dari Labelers pada para MD Radio bisa lebih mudah, hingga silaturahmi tetap terjaga.Â
Terbukti setiap tahunnya kami usahakan bertemu untuk meeting perkembangan musik indonesia, dsb. Pertemuan tersebut berada di wilayah MD Jawa Timur saja, atau bisa jadi para MD Radio seluruh Indonesia berkumpul di Jakarta.
Namun selama masa pandemi Covid19, kami tidak bisa bertemu lagi. Kami hanya bisa komunikasi lewat ponsel. Dan terakhir meeting dengan Labelers juga via daring/online.
_________
Kebersamaan dalam suatu Komunitas  itu penting. Bukan hanya menjaga silaturahmi, tapi juga harus menghasilkan sesuatu yang lebih baik.
Jadi jangan sampai salah pilih Komunitas. Pilihlah Komunitas yang tepat, yang bermanfaat untuk masa depanmu.
Pilihlah Komunitas yang bisa membuatmu Berkembang, dan bukan hanya Jalan di Tempat.
Salam, @Alfira_2808
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H