Mohon tunggu...
Alfian Nurfiyanto
Alfian Nurfiyanto Mohon Tunggu... Guru - Mahasiswa

"Hari ini harus lebih baik daripada hari kemarin,dan hari besok harus lebih baik daripada hari ini"

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Pilihan

Benarkah Mobil Hybrid Bisa Jadi Solusi Mengatasi Emisi Karbon Negeri?

30 November 2023   14:13 Diperbarui: 30 November 2023   14:27 83
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Otomotif. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Perbedaan Mobil Hybrid dengan Mobil Listrik

Mobil hybrid dan mobil listrik merupakan jenis mobil yang berbeda. Mobil listrik sepenuhnya menggunakan sumber energi berasal dari aliran listrik yang dihasilkan dari baterai mobil listrik tersebut. Mobil listrik dibekali dengan baterai cukup besar sehingga mampu menempuh jarak ratusan kilometer dalam satu kali pengisian.

Mobil listrik diklaim lebih bebas emisi jika dibandingkan dengan mobil hybrid. Akan tetapi semakin tinggi kecepatan mobil maka akan semakin tinggi pula konsumsi sumber tenaga. Itu artinya jika kendaraan listrik dipacu dalam kecepatan tinggi, baterai mobil akan habis lebih cepat. Artinya mobil hybrid akan lebih irit baterai saat kecepatan mobil tinggi.

Kelebihan Mobil Hybrid

Dibandingkan dengan jenis mobil lainnya, mobil dengan sistem hybrid ini memiliki beberapa kelebihan sebagai berikut!

  • Hemat Bahan Bakar Minyak (BBM)

Seperti yang sudah kita bahas sebelumnya, mobil hybrid memiliki dua sumber energi yang saling bergantian pada kondisi tertentu, misal ketika mobil terjebak dalam kemacetan atau berjalan dengan kecepatan rendah, mesin akan otomatis berganti menggunakan energi listrik. Hal ini tentunya kan menghemat penggunaan BBM.

  • Ramah Lingkungan

Penggunaan BBM yang sedikit dibandingkan dengan mobil konvensional membuat mobil hybrid dapat meminimalisir emisi gas buang mobil yang dapat mencemari lingkungan.

  • Peningkatan Kecepatan dan Akselerasi

Mobil hybrid memiliki kecepatan dan akselerasi yang baik yang disebabkan oleh penggunaan dua mesin tenaga baterai dan tenaga bensin, di mana kedua komponen tersebut saling melengkapi dalam menambah kekuatan pacu mobil.

  • Perpindahan Gigi Lebih Halus

Mobil hybrid menggunakan transmisi tipe Continuously Variable Transmission (CVT), sehingga membuat perpindahan gigi menjadi sangat halus dan hampir tidak bisa dirasakan.

Kekurangan Mobil Hybrid

Selain kelebihan yang telah disampaikan, mobil hybrid juga memiliki beberapa kekurangan yang perlu diketahui supaya kita dapat merawat dan memperbaiki mobil hybrid dengan benar.

  • Harga Mobil Hybrid Mahal

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun