Mohon tunggu...
Alfamart Sahabatku
Alfamart Sahabatku Mohon Tunggu... wiraswasta -

Alfamart Sahabat Indonesia

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Menang 250 gram Logam Mulia!

6 November 2012   03:55 Diperbarui: 24 Juni 2015   21:55 227
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk, pengelola jaringan minimarket Alfamart kembali menyerahkan hadiah bagi pelanggan yang beruntung memenangkan hadiah dalam program bertajuk ‘Bukti Kasih Untuk Anda’ (BKUA). Program BKUA ini merupakan program tahunan Alfamart yang dirancang khusus untuk memberikan apresiasi kepada konsumen setia Alfamart. Program BKUA ini sudah diluncurkan sejak tanggal 16 Agustus 2012 dan berakhir pada 30 September.

Program ini merupakan bentuk apresiasi Alfamart untuk pelanggan setianya. Hanya dengan berbelanja di Alfamart minimal Rp 35.000 dan di dalamnya terdapat produk sponsor BKUA, konsumen sudah berhak untuk membeli koleksi Tote Bag Hello Kitty dengan harga spesial serta berkesempatan mendapatkan hadiah grand prize berupa 250 gram logam mulia serta hadiah utama senilai total 1.125 gram logam mulia,” papar Velina Yulianty, Marketing Director Alfamart.

Pengundian pemenang hadiah utama dan grand prize telah dilangsungkan di kantor pusat Alfamart di Cikokol Tangerang pada tanggal 9 Oktober 2012 di hadapan notaris dan pejabat berwenang. Terpilihlah 90 orang pemenang hadiah logam mulia masing 10 gram, 3 pemenang masing-masing 100 gram, 75 gram dan 50 gram serta grand prize 250 gram bagi satu orang pemenang. “Para pelanggan dapat mengetahui pemenang-pemenangnya melalui website www.alfamartku.com atau dapat menghubungi Customer Care Alfamart di 0-800-1-234-234,” jelas Velina.

Didatangi di Kantor, Erwin Syok. Hari itu Erwin baru saja memulai pekerjaannya sebagai operator di salah satu gedung di kawasan Sudirman, Jakarta, ketika tim Marketing Alfamart Cabang Cileungsi menyambanginya. Erwin sama sekali tidak menduga kalau hari itu dirinya bakal mendapat ‘durian runtuh’ berupa logam mulia seberat 250 gram. “Saya fikir mereka (tim Alfamart) mau meeting dengan bos di sini, tapi kok mereka ngobrolnya sama saya,” jelas Erwin.

Erwin mengaku, dirinya memang sedang membutuhkan banyak biaya untuk menghidupi satu istri dan ketiga anaknya. Apalagi dirinya masih ‘menumpang’ di rumah mertuanya. “Saya memang butuh banyak biaya, tapi saya tidak menduga akan dapat dari program undian Alfamart karena waktu saya mengikuti program tersebut saya tidak berharap memenangkan grand prize ini,” katanya.

Kendati hadiah sudah di tangannya, ia masih belum percaya bahwa ia memenangkan hadiah tersebut. “Kalaupun ini sudah jadi rejeki saya, akan saya gunakan untuk membeli rumah agar kami sekeluarga bisa tinggal di rumah sendiri,” jelasnya dengan mata berlinang. --

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun