Penyelesaian masalah jangka pendek untuk sekarang lebih menjadi prioritas ungkap Menhub. Dirinya juga menegaskan sanksi sudah pasti menanti pihak Lion Group karena dinilai lalai dalam mengamankan data pengguna setia.
Meski demikian, bentuk sanksi yang akan diterima belum dibahas lebih lanjut. Sebagai langkah pencegahan, Malindo Air langsung mengimbau kepada seluruh pengguna agar mengubah kata sandi akun Malindo Miles yang lama.
Kebocoran data yang terjadi tidak hanya merugikan pihak penyedia. Akan tetapi, masyarakat selaku pengguna rasanya menjadi pihak yang paling dirugikan. Data pribadi yang seharusnya tidak diketahui pihak lain justru beredar di media sosial.
Dukungan dari pemerintah juga diperlukan dalam mendukung peningkatan sistem keamanan data pribadi. Jika tidak ada langkah siginifikan, bukan tidak mungkin kejadian yang menimpa Lion Group akan terulang kembali.
Terlebih maskapai tersebut merupakan andalan bagi sebagian besar masyarakat yang sudah tentu menyimpan banyak data pribadi seseorang.
Surabaya, 20 September 2019
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H