"Di Portugis tidak ada keroncong. Karena keroncong asli ada kencrongannya, crong..crong... gitu. Tetapi kalau diteliti lebih jauh lagi harmoni musik keroncong itu pada mulanya adalah harmoni musik gereja Protestan," kata Remy.
Apa beda Keroncong Tugu dengan keroncong yang lain?
Menurut Andre irama keroncong Tugu lebih cepat, tidak mendayu dan tak ada cengkoknya. Â Dengan irama yang berayun cepat tanpa cengkok, Â Keroncong Tugu dengan mudah bisa berkolaborasi dengan jenis musik lain.
Andre memainkan sebuah lagu keroncong. Dengan suara seraknya ia bernyanyi sembari menggaruk matjina:Â
Dari mana mau ke mana, jiwa manis mau ke mana
 Hoi... nona, potonglah rumput-potonglah rumput  di tengah sawah
......Â
Cikini di Gondangdia, Â saya ke sini lantaran dia....
 Masih kecil bermain mata, nantilah besar jadi tunangan
 Kue pancong tepung terigu, ini keroncong, keroncong  Tugu...
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H