Karena, satu kelas hanya mempunyai 3 kontak listrik, maka tidak mungkin semua mahasiswa mendapatkan jatah untuk mengisi baterai handphone masing-masing. Powerbank juga kadang digunakan untuk keperluan lain seperti sebagai tenaga baterai pada kipas elektrik kecil ataupun menjadi tenaga baterai speaker kecil untuk presentasi di kelas.
4. Binder dan Alat Tulis  Â
Kalau anak sekolahan punya buku tulis untuk menulis setiap kali kegiatan belajar mengajar, anak kuliahan punya binder untuk dibawa. Biasanya, dari binder yang kecil, simple, biasa sampai yang besar dan penuh dengan kantong selipan kertas ataupun kartu nama. Biasanya itu satu set dengan alat tulis yang berupa pena dan tipp-ex. Kira-kira, kamu bawa binder dan alat tulis juga tidak nih ke kampus?
5. Handsfree
Wah, kalau yang satu ini anti banget kalau ketinggalan. Mesti bete satu harian di kampus. Tentu saja, handsfree. Biasanya, alat ini digunakan saat perjalanan menuju kampus dan pulang kembali ke tempat tinggal, namun banyak juga yang menggunakan ketika lagi nugas di kampus, ya biar fokus dan tidak mudah terganggu oleh keadaan sekitar. Dan kadang, dipakai untuk menangkis kecanggungan jika berjalan sendiri juga nih! Apakah kamu sering membawa handsfree juga ke kampus?
Nah, itu tadi adalah barang-barang yang wajib dibawa oleh mahasiswa-mahasiswi President University! Bagaimana dengan kamu?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H