Mohon tunggu...
Healthy

Sel Prokariotik vs Sel Eukariotik

23 Agustus 2017   21:06 Diperbarui: 23 Agustus 2017   21:16 11615
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Sel Prokariotik Vs Sel Eukariotik

Sel Prokariotik lebih mudah mempertahankan eksistensinya dari kepunahan dibandingkan sel eukariotik. Sejauh mana anda setuju? Halo para pembaca kali ini saya akan membahas tentang Sel prokariotik dan Eukariotik. Sebelum membahas lebih lanjut, pertama kita ulas apa itu sel dan siapa penemu sel.

sel adalah unit terkecil makhluk hidup dan penyusun tubuh makhluk hidup. Sel ditemukan pertama kali oleh Robert Hooke tahun 1665 yaitu dia mengamati sel gabus dari dinding sel tumbuhan yang sudah mati dengan menggunakan mikroskop sederhana, lalu dikembangkan oleh Antonie Van Leuwenhoek  tahun 1674 ia mengamati sel hidup dari Alga Spyrogira dan bakteri dengan menggunakan mikroskop  , kemudian banyak ilmuwan yang ikut melakukan percoban tentang sel yaitu: 1. Jean baptiste, mengeluarkan pernyataan bahwa setiap badan hidup merupakan kumpulan sel sel, 2. Ludolph Christian dan Johann Jacob,menyatakan bahwa individu merupakan kesatuan dr sel sel, 3. Robert Brown, nukleus mengatur segala aktivitas sel, 4.) Karl Virchow, Sel berasal dari sel sebelumnya. 5. Johannes Purkinje, Protoplasma merupakan cairan didalam sel. lalu arti sel itu sendiri adalah susunan paling sederhana  dan merupakan makhluk hidup terkecil. Sel mampu melakukan semua aktivitas kehidupan dan sebagian besar reaksi kimia untuk mempertahankan kehidupan berlangsung di dalam sel. Kebanyakan makhluk hidup tersusun atas sel tunggal,atau disebut organisme uniseluler, misalnya bakteri dan amoeba. Makhluk hidup lainnya, termasuk tumbuhan, hewan, dan manusia, merupakan organisme multiseluler yang terdiri dari banyak tipe sel sesuai dengan fungsinya masing-masing. Tubuh manusia, misalnya, tersusun atas lebih dari 1013 sel.Namun, seluruh tubuh semua organisme berasal dari hasil pembelahan satu sel. Maka dari itu dapat disimpulkan bahwa: semua makhluk hidup terdiri atas sel sel, sel merupakan unit terkecil makhluk hidup dan menjadi komponen dasar penyusun tubuh, semua sel berasa dari sel sebelumnya(pembelahan), sel merupakan unit hereditas yang dapat mewariskan sifat genetik dari satu generasi ke generasi berikutnya.

Sel terkecil yang pernah ditemukan manusia ialah bakteri Mycoplasma dengan diameter 0,0001 sampai 0,001 mm, mikroskop yang cocok untuk digunakan adalah Mikroskop Elektron Transmisi digunakan untuk mengkaji struktur ultra internal sel, dan Mikroskop elektron payar digunakan untuk mengamati permukaan spesimen. Tetapi ada juga salah satu sel tunggal yang bisa dilihat dengan mata telanjang yaitu telur ayam yang belum dibuahi. Akan tetapi, sebagian besar sel berdiameter antara  0,001-0,1 mm sehingga hanya bisa dilihat dengan mikroskop. Penemuan dan kajian awal tentang sel memperoleh kemajuan sejalan dengan penemuan dan penyempurnaan mikroskop pada abad ke-17, yang kemudian Robert Hooke menjadi penemu sel pertama kali seperti yang saya katakan di atas sebelumnya.

Secara struktural ada 2 tipe sel yaitu:

Sel prokariotikadalah sel yang tidak punya membran inti, sehingga  inti yang berada dalam sel mengadakan kontak langsung dengan protoplasma. Sel prokariotik juga tidak memiliki sistem endomembran (membran dalam), seperti retikulum endoplasma dan kompleks Golgi. Selain itu, sel prokariotik juga tidak memiliki mitokondria dan kloroplas, tetapi mempunyai struktur yang berfungsi sama dengan keduanya, yaitu mesosom dan kromatofor. Hampir semua sel prokariotik memiliki selubung sel di luar membran sel nya. Jika selubung tersebut mengandung suatu lapisan kaku yang terbuat dari karbohidrat atau kompleks karbohidrat-protein, peptidoglikan, lapisan itu disebut sebagai dinding sel. Kebanyakan bakteri memiliki suatu membran luar yang menutupi lapisan peptidoglikan, dan ada pula bakteri yang memiliki selubung sel dari protein. Sementara itu, kebanyakan selubung sel berbahan protein, walaupun ada juga yang berbahan peptidoglikan. Selubung sel prokariotik mencegah sel pecah akibat tekanan osmotik pada lingkungan yang memiliki konsentrasi lebih rendah daripada isi sel. Materi genetik (DNA) pada sel prokariotik terkonsentrasi pada suatu tempat yang disebut nukleoid
Contoh sel prokariotik adalah bakteri dan Cyanobacteria.

Setelah kita tahu apa itu sel prokariotik mari kita pelajari lebih dalam struktur strukturnya dan juga fungsinya:

Struktur Sel Prokariotik
Bagian-bagian sel bakteri Escharichia coli yang mewakili sel prokariotik adalah sebagai berikut.

a. Dinding Sel

Dinding sel tersusun atas peptidoglikan, lipid, dan protein. Dinding sel berfungsi untuk pelindung dan pemberi bentuk yang tetap. Pada dinding sel terdapat pori-pori sebagai jalan keluar masuknya molekul-molekul, dinding sel memilik ketebalam 0,1 nanometer.
b. Membran Plasma
Membran sel atau membran plasma tersusun atas molekul lipid dan protein. Membran plasma berfungsi sebagai pelindung molekular sel terhadap lingkungan di sekitarnya, dengan jalan mengatur lalu lintas molekul dan ion-ion dari dalam. Membran plasma bersifat selektif permeabel. Model struktur membran plasma dikemukakan oleh J. Singer dan G. Nicolson tahun 1972 dan disebut model mosaik fluida.
c. Sitoplasma
Sitoplasma tersusun atas air, protein, lipid, mineral, dan enzim-enzim. Enzim-enzim digunakan untuk mencerna makanan secara ekstraselular dan untuk melakukan proses metabolisme sel. Metabolisme sel meliputi proses penyusunan (anabolisme) dan penguraian (katabolisme) zat-zat.
d.  Ribosom
Ribosom merupakan organel tempat berlangsungnya sintesis protein. Ukurannya sangat kecil, berdiameter antara 15-20 nm . Di dalam sel E. coli terkandung sekitar 15.000 butir ribosom atau sekitar 25% massa total sel bakteri.
e. DNA
DNA atau asam deoksiribonukleat merupakan persenyawaan yang tersusun atas gula deoksiribosa, fosfat, dan basa-basa nitrogen. DNA berfungsi sebagai pembawa informasi genetik, yaitu sifat-sifat yang harus diwariskan kepada keturunannya. Oleh sebab itu, DNA disebut pula sebagai materi genetik. Pembahasan lebih mendetail akan Anda jumpai di kelas XII.
f.  RNA
RNA adalah persenyawaan hasil transkripsi DNA. Jadi, bagian tertentu DNA melakukan transkripsi membentuk RNA. RNA membawa kode-kode genetik sesuai pesanan DNA. Selanjutnya, kode-kode genetik itu akan diterjemahkan dalam bentuk urutan asam amino dalam proses sintesis protein.

g. Flagela

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun