Keuntungan ekonomi lokal juga berdampak pada kota-kota yang berinvestasi dalam kompetisi esports juga membangun jaringan mutakhir. Keahlian teknik yang cukup besar digunakan untuk mengatur ruang teknologi ini dan semua pekerjaan yang ada di dalamnya. Disini, lapangan pekerjaan meluas contohnya yang mengembangkan Virtual Reality dan peralatan jaringan generasi berikutnya hingga pekerja yang mengelola kompetisi. Terlebih lagi, karena membutuhkan teknologi tingkat lanjut hal ini mungkin dapat menginspirasi kaum muda untuk mengejar pendidikan teknis dan karier yang berujung juga meluasnya lapangan pekerjaan. Di Amerika Serikat, Boise State, Shenandoah University, dan Harrisburg University of Science and Technology mulai membangun kurikulum perguruan tinggi seputar esports. Ohio State sekarang menawarkan esports sebagai jurusan sarjana. Pemerintah kota dan daerah, termasuk Atlanta, Kansas City dan Arlington, Texas, juga berinvestasi dalam esports, termasuk pembangunan arena berteknologi tinggi. Di negara kita pun juga ada sekolah yang sudah menerapkan kurikulum Esports yaitu Sekolah Menengah Atas PSKD 1 Jakarta. Kurikulum ini diharapkan dapat memaju kan Esports Indonesia yang berujung meningkatnya National Power nega kita. Lalu, karena dunia sedang di landa pandemi COVID-19 sekarang pengangguran meningkat secara global akibat pandemi Covid-19, sangat menarik untuk melihat begitu banyak pekerjaan terbuka di ruang esports global, memberikan lebih banyak orang kesempatan untuk mengubah kemauan pada karier, dan dalam prosesnya. mengurangi tingkat pengangguran, terutama di kalangan kaum muda.
Dan tentu saja, untuk pemain esports terbaik, game itu sendiri dapat mengarah pada karier. Di Amerika Serikat lebih dari 80 perguruan tinggi menawarkan beasiswa kepada atlet esports. Di Indonesia ada juga yang mulai memberlakukan beasiswa esports yaitu BRI Institute Indonesia yang dimana Perguruan tinggi dari BRI ini membuat turnamen yang bekerja sama dengan Acer Indonesia pada tanggal 18 sampai dengan 19 Januari 2020 yaitu turnamen Predator League 2020, juara dari turnamen mulai dari juara 1 sampai juara 4 akan memperoleh beasiswa penuh S1 di BRI Institute. Bisa dikatakan juga bahwa BRI Institute memberikan beasiswa pertama melalui kompetisi esports di Indonesia.
Kesimpulan
Berdasarkan, pemaparan saya di atas sangat wajar jika Esport di anggap serius sebagai sebuah alat diplomasi siber, karena sangat berpengaruh untuk National Power dari sebuah negara. Yang dimana hampir seluruh negara-negara di dunia menyebarkan pengaruh Esports nya ke dunia. Namun, untuk di negara kita perkembangan Esports dirasa terlambat dibandingkan dengan negara lain tetapi pemerintah sudah meregulasi dan ikut mensupport Esport di dalam negeri ini yang dimana membuka lapangan pekerjaan baru di dalam negeri yang sedang di landa Pandemi COVID-19 ini yang membuat lapangan pekerjaan di persempit dan pekerja banyak yang di PHK. Untuk tantangan ada juga kritikus berpendapat bahwa esports hanya mengembangkan otot hanya di ibu jari mereka. Tetapi para kritikus itu tidak mengerti intinya. Perkembangan paling penting ada di otak. Rata-rata, pemain esports mendapat skor lebih tinggi daripada atlet lain pada bagian matematika dari tes penerimaan perguruan tinggi, dan mereka cenderung mengejar gelar di bidang sains, teknologi, teknik, dan matematika. Jadi, jika ada yang masih membutuhkan pencerahan esports, Anda bisa memberi petunjuk kepada mereka. Video game bukanlah sebuah pelarian dan kegiatan kosong belaka.
Daftar Pustaka
Barrinha, A., & Renard, T. (2017). Cyber-diplomacy: the making of an international society in the digital age. Global Affairs, 3(4–5), 353–364. https://doi.org/10.1080/23340460.2017.1414924
BusinessToday. (2020, December 16). The big, future potentials of esports industry as a new driver of economic growth. https://www.businesstoday.com.my/2020/12/16/the-big-future-potentials-of-esports-industry-as-a-new-driver-of-economic-growth/
DIANA MARISKA, ALEXANDER MADJI. (2019, October 2). Gov’t Committed to Development of E-Sports. Jakarta Globe. Retrieved November 30, 2021, from https://jakartaglobe.id/tech/govt-committed-to-development-of-esports/
https://www.esportsearnings.com/
Fan, R. (2020, June 22). What is the Role of Politics in Gaming? - SUPERJUMP. Medium. https://superjumpmagazine.com/what-is-the-role-of-politics-in-gaming-354dbea08c12
How GDP affects success in eSports. (n.d.). EurekAlert! https://www.eurekalert.org/news-releases/617224