Mohon tunggu...
Aldentua S Ringo
Aldentua S Ringo Mohon Tunggu... Pengacara - Pembelajar Kehidupan

Penggiat baca tulis dan sosial. Penulis buku Pencerahan Tanpa Kegerahan

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Artikel Utama

Taiwan Dikunjungi Pelosi, China Emosi, Akan Ada Invasi?

4 Agustus 2022   06:04 Diperbarui: 5 Agustus 2022   06:45 906
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ketua DPR AS Nancy Pelosi (kiri) dan Wakil Ketua Parlemen Taiwan Tsai Chi-chang (kanan) melambai kepada wartawan saat kedatangannya di Parlemen Taipei pada 3 Agustus 2022. Sumber: AFP/Sam Yeh via Kompas.com

Taiwan Dikunjungi Pelosi, China Emosi, Akan Ada Invasi?

Gertakan China terhadap AS tidak mempan. Xi Jinping dalam percakapan telepon menghardik Joe Biden agar Pelosi tidak jadi berkunjung ke Taiwan. Namun Ketua DPR AS Nancy Pelosi tetap berkunjung ke Taiwan. China emosi dan melakukan latihan militer besar-besaran sekitar Selat Taiwan. Mau melakukan invasi?

AS memang bersikukuh menjalankan rencana kunjungan Ketua DPR Nancy Pelosi ke Taiwan. Sangat wajar China emosi. Latihan militer besar-besaran dilakukan sekitar Taiwan. Mau mengepung dan membuat Taiwan takut? Atau sekaligus mau memblokade laut dan udara Taiwan?

Kenapa AS memancing emosi China dengan kunjungan Pelosi ke Taiwan. AS tahu betul bahwa China akan emosi jika kunjungan itu tetap dilakukan. Namun AS berdalih, bahwa mereka hanya mendukung demokrasi di Taiwan. Mendukung demokrasi harus ditunjukkan dengan konkrit. Sekaligus memanas-manasi China?

Pemerintah China telah memanggil Dubes AS di China. Akan ada pengusiran diplomat? Jika sampai China mengusir diplomat AS dari Beijing, masalah ini akan berlanjut.

Namun jika hanya sebatas pemanggilan untuk memberikan penjelasan atau menyampaikan protes saja, hal itu biasa dalam hubungan diplomatik antar negara.

Kekhawatiran bangsa-bangsa di dunia, kunjungan Pelosi ini membuat China emosi lalu diiringi dengan invasi ke Taiwan seperti Rusia ke Ukraina. Beranikah China melakukan invasi ke Taiwan? 

Apakah AS akan membiarkannya? AS tidak akan membiarkan Taiwan diinvasi China. Kunjungan Pelosi ke Taiwan ini bisa jadi AS sedang cek ombak seberapa dalam emosi China. Juga untuk menunjukkan dukungan kuat ke Taiwan. Amerika tidak bisa digertak China.

Jika emosi China meninggi dan mengancam invasi, AS bisa mengajak China negosiasi. Jika China melakukan invasi ke Taiwan akan membawa dampak ekonomi yang besar terhadap China, Taiwan dan juga seluruh dunia. Amerika pasti tidak diam. Tentu saja akan membantu Taiwan. Kekacauan di kawasan Asia Timur akan meledak.

Dampak perang Ukraina-Rusia sudah sedemikian besar kepada dunia internasional. Bagaimana keadaannya jika China menginvasi Taiwan? Krisis dan resesi tak terelakkan dan dampak kepada krisis pangan dan energi akan semakin menganga.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun