Mohon tunggu...
Albert Valentino S.Ya
Albert Valentino S.Ya Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Halo saya Albert Valentino, peserta satu hari, satu tulisan.

Lulusan universitas mipa zuzuzu dengan GPA 1.5/1.5. Pemenang lomba masih hidup setelah kiamat 2024.

Selanjutnya

Tutup

Film

Review John Wick 3, John Melawan Seluruh Dunia!

16 Oktober 2024   17:55 Diperbarui: 16 Oktober 2024   18:03 42
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

John Wick: Chapter 3 -- Parabellum (juga ditulis John Wick: Chapter 3 atau John Wick 3) adalah film laga seru aksi Amerika Serikat tahun 2019 yang dibintangi Keanu Reeves sebagai tokoh utama. Ini adalah film ketiga dalam seri film John Wick setelah John Wick (2014) dan John Wick: Chapter 2 (2017). 

Film ini disutradarai oleh Chad Stahelski dan ditulis oleh Derek Kolstad, Shay Hatten, Chris Collins, dan Marc Abrams, diangkat dari cerita karya Kolstad. 

Film ini juga dibintangi oleh Halle Berry, Laurence Fishburne, Mark Dacascos, Asia Kate Dillon, Lance Reddick, Anjelica Huston, dan Ian McShane. Dalam film ini, seorang mantan pembunuh bernama John Wick berusaha menyelamatkan diri dari kejaran para pembunuh lainnya ia ditetapkan sebagai buronan berhadiah $14 juta.

Film diambil 1 jam setelah kejadian film John Wick 2 setelah John Wick membunuh Santino D'antanio di daerah Continental dan salah satu anggota High Table. Hal ini membuat Winston terpaksa mencap John dengan status "Excommunicado" yang berarti ia sekarang adalah buronan dan diusir dari semua hal di dunia ini. Karena Winston adalah teman John Wick, ia menyediakan satu jam agar John Wick dapat bersiap-siap. 

Johnpun pergi ke perpustakaan umum New York dimana ia menyimpan hal yang dapat membantu dirinya untuk nantinya. Namun ia dicegat oleh banyak pembunuh bayaran dan juga sebagian yang John Wick kenal, John Wickpun bertarung dan berhasil mengalahkan mereka semua dan pergi ke The Director, seorang perempuan saat John Wick masih kecil. 

John Wick menyerahkan tiketnya yang memaksa The Director untuk membantu John Wick meskipun ia tahu ia akan terkena hukuman oleh High Table, John Wick meminta untuk pergi ke Casablanca, Maroko. Dengan itu tiketnya dirobek yang mengartikan The Director tidak akan pernah menolong John Wick lagi dan mengirimnya ke Casablanca,Maroko. 

The Adjudicator atau utusan dari High Table datang pada Winston manajer New York Continental dan Bowery King raja dari pembunuh gelandangan dan bawah tanah untuk menyerahkan posisi mereka karena mereka sudah membantu John Wick membunuh Santino D'antanio dalam kurun waktu 7 hari.  

Kembali ke John yang sudah di Casablanca yang tetap masih diincar namun berhasil membunuh semua pembunuh itu kemudian pergi bertemu dengan Sofia yang merupakan mantan teman John Wick dan saat ini menjadi manajer Casablanca. 

Awalnya Sofia tidak mau membantu, namun karena John mempunyai "Marker" yaitu ikatan sumpah jiwa antara 2 orang dengan Sofia yang dulu meminta bantuannya, Sofia terpaksa mematuhi permintaan John untuk mengantarnya ke salah satu pembunuh yang dapat berbincang dengan The Elder untuk menarik status John Wick sebagai "Excommunicado".

Bukannya dibantu, Berrada seorang pembunuh yang dicari John Wick itu malah menembak anjing Sofia, membuat Sofia marah dan pertempuran tidak bisa dihindari. Setelah bertempur sekian lama untuk kabur, Sofia dan John kabur ke padang pasir dan Sofia meninggalkan John disitu karena ia sudah memenuhi markernya. 

John yang terpaksa berjalan berhari-hari pingsan dan kemudian dibawa oleh orang-orang Elder, The Elder yang mengetahui permintaan John itu mengatakan bahwa ia akan melakukannya bila hanya saja John membunuh Winston temannya dan kembali mematuhi The High Table, John menunjukkan komitmennya dengan memotong jari manisnya dengan cincin istrinya yang kemudian diterima The Elder. 

Sementara itu The Adjudicator merekrut Zero dan murid-muridnya untuk melawan John Wick, Bowery King yang menolak penyerahan posisi itu kemudian ditebas 7 kali karena ia memberikan John Wick 7 peluru yang mengakibatkan Bowery King hampir mati.  

John Wickpun kembali ke New York dan langsung dikejar oleh murid-murid Zero dan Zero, namun untungnya John ia berhasil ke New York Continental dimana tempat itu tidak diperbolehkan untuk berbisnis apapun dan membunuh. 

Zero yang diancam akan dijadikan oleh "Excommunicado" oleh salah satu karyawan disitu yang merupakan teman Winston terpaksa mematuhi. Saat masuk tanpa disangka Zero adalah fan berat John Wick, namun John Wick tidak memedulikannya dan bertemu dengan Winston yang kemudian disusul oleh The Adjudicator. Winston mengatakan John Wick  untuk tidak mati sebagai pembunuh, namun suami yang mencintai istrinya. 

Winstonpun menolak untuk menyerahkan posisinya dan John menolak untuk membunuh Winston. Menyebabkan New York Continental dicap sebagai tempat yang memperbolehkan pembunuhan atau bisnis apa saja. 

Setelah itu John dan teman Winston Charon bertarung mati-matian melawan pasukan The High Table yang banyak jumlahnya. Johnpun diserbu oleh Zero dan murid-muridnya yang berhasil mengalahkan mereka juga meskipun luka parah. 

Karena melihat kegagalan pasukannya, The Adjudicator membuat parley atau perjanjian dengan Winston. John Wick yang sedang kesakitan datang tiba-tiba ditembak oleh Winston sampai jatuh kebawah New York Continental dari atap tinggi itu. Melihat itu The Adjudicator menarik perintah yang membuat tempat itu bebas dan menetapkannya sebagai tempat sah lagi. 

Namun tidak disangka badan John hilang yang membuat operasi pembunuhan John masih berjalan, badan John dibawa kehadapan Bower King yang mengatakan ia kesal kepada High Table dan mau bertarung dengannya dan saat ditanya apakah John setuju, John setuju. 

Terima Kasih, 

Signing Out. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun