Mohon tunggu...
MUHAMMAD NABIL ALBANI
MUHAMMAD NABIL ALBANI Mohon Tunggu... Mahasiswa - 22107030035 [Mahasiswa Aktif UIN Sunan Kalijaga]

Tidak ada halangan bagiku untuk menjadi seorang penulis andal.

Selanjutnya

Tutup

Bola

Dortmund vs Chelsea: Skor Tipis 1-0 bagi Tuan Rumah, Amankan Selangkah Menuju 8 Besar Liga Champions

16 Februari 2023   05:43 Diperbarui: 16 Februari 2023   05:54 409
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pada kamis, 16 Februari 2023 (16/2/2023) pukul 03.00 WIB, Borussia Dortmund berjumpa Chelsea di Signal Iduna Park. Leg pertama Liga Champions 2022/2023 ini disiarkan langsung di SCTV. Pada awal pertandingan penonton disuguhkan koreo yang spektakuler yang dilakukan oleh supporter The Yellow Wall. Dortmund yang tampil sebagai tuan rumah berhasil mengamankan selangkah untuk melaju ke-8 besar Liga Champions. Skor 1-0 yang diciptakan dari serangan balik oleh pemain K. Adeyemi membuat Dortmund unggul atas Chelsea. Hujan kartu kuning menghiasi match kali ini.

Dortmund yang tampil cukup impressive pada pertandingan akhir-akhir ini ditunjukkan kala menghadapi Chelsea. Jude Bellingham adalah pemain muda Dortmund yang tampil cukup mengesankan dipertandingan kali ini. Disisi lain pemain pinjaman yang didatangkan dari Atletico Madrid yaitu Joao Felix juga mengancam pertahanan Dortmund. Leg kedua akan berlangsung di markas Chelsea, Stamford Bridge pada tanggal 8 Maret 2023.

Babak Pertama

Laga baru saja dimulai Chelsea mendapatkan serangan balik pada menit ke-2 lewat gocekan dari Joao Felix namun sayang pemain bertahan Dortmund mentekel bola secara bersih. Reece James mendapatkan kartu kuning pada menit ke- 9 setelah menginjak kaki pemain Dortmund.

Gol Chelsea pada menit ke-16 lewat umpan dari tendangan bebas yang dilakukan oleh R. James dan disambut dengan sundulan T. Silva harus dianulir oleh wasit karena Silva menggunakan tangannya untuk menyundul bola. Alhasil Silva mendapatkan kartu kuning. Selama 20 menit ini kedua tim sama-sama kuatnya dari mulai menyerang maupun bertahan.

Menit ke-27 giliran penyerang Dortmund S. Haller yang mendapatkan kesempatan untuk menjebol gawang yang dijaga Kepa, berada di kotak penalty namun sayang tendangannya masih off target.  Joao Felix mendapatkan kesempatan pada menit ke-31 dari skema serangan balik, sayang sekali tendangannya masih melambung di atas mistar. Lagi-lagi Joao Felix pada menit ke-37, posisi one-on-one dengan kiper Dortmund namun sayang bola yang dilepaskan masih membentur mistar gawang.

Babak pertama telah usai, statistik menunjukkan bahwa penguasaan bola dimenangkan oleh Dortmund. Namun, dari segi serangan Chelsea lebih berbahaya. Tidak hanya itu pemain bertahan Chelsea sangat solid dalam meredam serangan Dortmund.

 Babak Kedua

Menit ke-48 gelandang milik Borussia Dortmund, Jude Bellingham mendapatkan kartu kuning setelah pelanggaran kepada Chilwell dianggap berbahaya oleh wasit. Menit 52, Emre Can mendapatkan kartu kuning setelah melanggar R. James di depan kotak penalti. Tendangan bebas yang dilepaskan R. James masih dapat ditepis oleh G. Kobel.

Menit ke-62 winger kiri Borussia Dortmund K. Adeyemi berhasil mencetak gol lewat serangan balik, skor sementara 1-0. S. Haller penyerang Dortmund digantikan oleh A. Modeste pada menit ke-68. Tak selang lama Chelsea juga memasukkan 2 pemainnya, Mount dan Cucurella masuk menggantikan Chillwell dan Mudryk. Ziyech mendapatkan kartu kunin pada menit ke-72. Edin Terzic Kembali memasukkan pemainnya J. Ryerson masuk menggantikan M. Wolf pada menit 73. Kartu kuning kembali didapatkan oleh pemain Dortmund yaitu K. Adeyemi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun