Mohon tunggu...
Alam Semesta
Alam Semesta Mohon Tunggu... Desainer - Instructional Designer

Pengajar Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia di Zhejiang Yuexiu University of Foreign Languages, China. Gemar membaca, menulis, dan makan-makan.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pengembangan Kuisioner Penelitian

6 Juni 2019   17:45 Diperbarui: 6 Juni 2019   18:03 927
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Source: Pixabay.com
Source: Pixabay.com

(3) Kuisioner Kombinasi Terbuka dan Tertutup

Kuisioner ini menggabungkan pertanyaan-pertanyaan tertutup dengan pertanyaan terbuka. Kuisioner ini juga bisa saja menyediakan pilihan yang dapat  diisi sesuai dengan jawaban yang ingin diberikan oleh respoden.

Contoh Item Pertanyaan Kuisioner Kombinasi

(a) Kombinasi Pertanyaan Tertutup dan Terbuka

  • Setujukah Anda dengan hukuman fisik bagi anak? (1) Ya (2) Tidak. Alasan Anda memilih jawaban tersebut adalah ...

  • Apakah Anda pernah memberikan hukuman fisik kepada anak Anda? (1) Ya (2) Tidak. Alasan Anda memilih jawaban tersebut adalah ...

(b) Kombinasi Pilihan Jawaban Terbuka dan Tertutup

  • Bentuk hukuman apa yang pernah Anda berikan kepada Anak? (Pilih semua jawaban yang ada dan tambahkan jenis hukuman tersebut pada pilihan f jika tidak tertera pada a-e): (a) memarahi dengan membentak, (b) tidak memberikan uang jajan, (c) melarang anak menonton TV, (d) mengunci anak di dalam kamar, (e) memukul dengan ikat pinggang, (f) Silahkan tulis jawaban Anda: ...

  • Apa reaksi Anak Anda setelah mendapatkan hukuman? (Pilih semua jawaban yang ada dan tambahkan jenis hukuman tersebut pada pilihan f jika tidak tertera pada a-e): (a) menangis, (b) berteriak-teriak, (c) berjanji tidak akan melakukan lagi, (d) minta maaf, (e) tidak mau berbicara, (f) Silahkan tulis jawaban Anda ... 

Contoh-contoh yang disajikan pada tulisan ini hanya mencakup beberapa bentuk kuisioner yang banyak digunakan di dalam penelitian yang sudah ada. Perlu diketahui bahwa dari segi desain dan sistematika, item pertanyaan yang disajikan sebagai contoh tentu saja akan ditata ulang dalam format kuisioner yang sebenarnya. Masih terdapat banyak sekali bentuk-bentuk model pertanyaan untuk kuisioner yang tidak dibahas di sini. Tentu saja, contoh yang ada sudah sangat memadai untuk dikembangkan dalam penyusunan kuisioner penelitian skripsi dan tesis.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun