Kelima, eksistensi dan fungsi program Baasa Indonesia untuk Penurut Asing (BIPA) untuk mengenalkan bahasa dan budaya Indonesia melalui pendidikan juga semakin diperhitungkan di tingkat Internasional. Program darmasiswa yang diberikan kepada mahasiswa luar negeri untuk belajar di Indonesia selama satu tahun banyak dimintai (Baca:  kemdikbud.go.id/). Kelas-kelas internasional  (Tempo, 28/01/2016) dan program double degree (Kumparan, 27/04/2018) juga sudah banyak di buka di kampus-kampus Indonesia.
Contoh-contoh tersebut adalah bukti-bukti kebangkitan pendidikan di Indonesia. Tanaman yang kita rawat di kebun kita telah mendatangkan hasil. Hasilnya bisa diandalkan untuk memenuhi kebutuhan sendiri dan bahkan dipertukarkan dengan tetangga-tetangga kita. Tantangan kita adalah merawat dan menanam lebih banyak lagi produk-produk unggul untuk menunjukkan eksistensi kita di tingkat Internasional. Tentu saja pada saat bersama, kita juga perlu memikirkan solusi untuk masalah-masalah yang masih kita hadapi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H