Memotret makanan dan produk juga tidak bisa asal-asalan, karena semuanya ini ada cara dan ketentuannya. Makanya kadang saya suka bawel dengan beberapa teman yang kalau suka foto produk tapi kurang menonjolkan si POI (Point of Interest). Memotret tidak hanya menggunakan kamera profesional, tetapi juga bisa menggunakan kamera handphone. Kamu juga bisa lihat hasil jepretanku di #akuchichiephotography atau bisa main ke instagram @akuchichie jangan lupa di follow juga ya.
Tentu suatu kebanggaan bagi saya menulis dengan menghadirkan foto-foto yang saya jepret sendiri dan olah sendiri. Selain untuk konten sosial media, ini juga merupakan pendukung tulisan saya. Jangan sungkan jika ingin bertanya mengenai foto makanan dan produk ataupun membahas pengambilan foto.
Kamu juga bisa loh kayak kita gini, karena kesempatan untuk menjadi Danone Blogger Academy 2019 sudah didepan mata loh. Taukan kalau Danone Blogger Academy 2019 bakal diadakan di Bali? Kamu tinggal daftar saja ke microsite Kompasiana jangan lupa isi dengan benar dan lengkap ya. Banyak yang nanya juga nih tipsnya kalau mau jadi peserta Danone Blogger Academy, kalau menurut saya adalah syaratnya kamu yakin bisa nulis dan mau belajar. Selamat mencoba dan jangan lupa berdoa ya.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H