Bantul(MTsN 1 Bantul) -- Minggu adalah hari yang identik dengan refreshing, sebelum kembali menjalankan rutinitas di hari Senin. Meski begitu, seluruh pegawai dan siswa di MTsN 1 Bantul tetap semangat bergegas ke madrasah di Minggu (10/11) lalu. Walau hujan mengguyur deras sejak malam, namun hal tersebut tidak masalah. Melaksanakan upacara di hari libur tidak ada apa-apanya dibandingkan dengan beratnya perjuangan para pahlawan mengusir penjajah.
Seluruh siswa berbaris dan upacara dimulai sekitar pukul 7.15 WIB, setelah gerimis betul-betul telah berhenti dan genangan air disapu bersih. Para petugas upacara memakai seragam putih bersih, sementara siswa lain memakai seragam putih biru dan jas almamater madrasah. MC membacakan susunan demi susunan kegiatan upacara. Yang berbeda, pagi itu pesan-pesan dari pahlawan yang telah gugur dibacakan, menambah syahdu jalannya upacara.
Syaekhul Fatah, M.Pd. selaku Pembina Upacara kemudian membacakan amanat dari Menteri Sosial. Beliau menuturkan bahwa tema peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024 adalah "Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu." Tema ini mengandung makna yang dalam. "Teladani Pahlawanmu", berarti bahwa semua olah pikiran dan perbuatan harus senantiasa diilhami oleh semangat kepahlawanan. Adapun "Cintai Negerimu" mengandung makna bahwa apapun bentuk pengabdian kita harus memberikan sumbangsih yang berarti bagi kemajuan bangsa Indonesia.
Selanjutnya, Fatah pun membacakan bahwa pahlawan tidak hanya milik masa lalu. Selalu dimungkinkan muncul pahlawan saat ini dengan tantangannya berbuat yang terbaik dalam koridor menjadikan NKRI sebagai bangsa yang bermartabat dalam pergaulan global. Siapapun berkesempatan untuk berjuang mempertahankan NKRI dan membangun kemajuan NKRI.
Meski tugas para pahlawan terdahulu telah selesai dan berhasil mewujudkan NKRI, maka berikutnya diharapkan muncul sosok pahlawan yang memberikan pencerahan, memberikan harapan, dan melakukan tindakan terhormat membawa bangsa Indonesia mencapai kemajuan di berbagai bidang kehidupan. Itu semua dapat dilakukan oleh siapapun, dan semoga seluruh siswa MTsN 1 Bantul dapat menjadi pahlawan-pahlawan bangsa berikutnya. (nik)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H