Mohon tunggu...
Akhmad Maulana
Akhmad Maulana Mohon Tunggu... Guru - Freelancer

Pembelajar sepanjang hayat.

Selanjutnya

Tutup

Bola

Menanti Konsistensi Timnas Indonesia U-23 Jelang Kontra Korea Selatan

25 April 2024   07:42 Diperbarui: 25 April 2024   07:53 292
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Laga hidup dan mati akan tersaji antara Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23 antara Indonesia melawan Korea Selatan dalam gelaran Asian Football Championship (AFC) Cup 2023. Sedianya, Garuda Muda akan bertemu Korsel pada Jum'at (26/4) dini hari nanti. 

Sebelum menegaskan diri maju ke babak 8 besar, Indonesia tampil memukau kala membantai Jordania dengan hasil membanggakan 4-1. Melalui permainan cantik dari kaki ke kaki, Garuda Muda menyajikan permainan di lapangan hijau yang begitu menjanjikan.

Pasca kemenangan tersebut, publik bola Nasional begitu memuji racikan pelatih Shin Tae Yong (STY). Timnas muda Indonesia tersebut mampu membuktikan kiprah mereka di level Asia. Sekaligus, hasil pasca melawan Jordania membuat PSSI kembali memperpanjang kontrak STY hingga 2027. 

Kemenangan itu menempatkan Indonesia pada posisi kedua grup A dibawah tuan rumah Qatar. Selanjutnya, hasil di grup B AFC Asian Cup 2023 Korsel berhasil menang melawan Jepang sehingga, menjadikan Negara asal STY tersebut menjadi pemuncak grup B.

Berhasil lolos ke babak 8 besar, Indonesia dipastikan akan bertemu dengan Korea Selatan. Hal ini membuat publik bola Indonesia dan Korea Selatan menjadi sorotan.

Pasalnya, STY sebagai pelatih Indonesia yang berkewarganegaraan Korea Selatan akan menghadapi Negaranya sendiri pada laga hidup mati tersebut.

Dari sisi target, sebenarnya STY sudah mencapai target yang diharapkan PSSI yaitu sampai lolos ke babak 8 besar. Namun, pecinta  bola Indonesia tentu mengharapkan kemenangan kala bertemu dengan Korea Selatan dini hari nanti. Sebab, jika Indonesia berhasil mengungguli Korsel, maka peluang besar lolos ke Olimpiade Paris terbuka lebar.

Kini, seluruh rakyat Indonesia menantikan konsistensi permainan Timnas Indonesia U23 ketika menghadapi Korsel. 

Dengan bermodal pemain muda, apakah STY akan menampilkan taktik terbaik kala melawan Negara asalnya? 

Sebagaimana harapan banyak mata publik Indonesia, tentu konsistensi permainan yang ditampilkan saat melibas Australia dan Jordania dapat disaksikan kembali kala kontra Korea Selatan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun