Kepemimpinan Anies Baswedan selama memimpin DKI Jakarta tentu tidak lepas dari plus minusnya.
Akan tetapi selama kepemimpinan Anies Baswedan di DKI Jakarta banyaknya perubahan yang positif, sehingga wajar rakyat mencintai sosok yang satu ini.
Anies Baswedan meski tidak diendors oleh Presiden Jokowi, dan posisi Anies seakan-akan menjadi Bakal Calon Presiden yang "dianak tirikan" oleh presiden Jokowi, justru elektabilitasnya semakin tinggi.
Soal leadership sosok mantan Gubernur DKI Jakarta itu memang sudah tidak diragukan lagi, pasalnya kepemimpinan di DKI Jakarta tingkat keberhasilannya jauh lebih tinggi.
Kesuksesan Anies memimpin DKI Jakarta merupakan modal yang kuat untuk melanjutkan karir politiknya dengan merebut hati rakyat, dan menjadi orang nomor satu di negeri ini.
Terlepas kurang dan lebihnya, sejauh ini publik membaca Kepemimpinan. Anies Baswedan di DKI Jakarta, terbilang cukup sukses, meski ada beberapa hal yang memang tidak terealisasi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H