Para bintang Brazil akan kembali turun gelanggang untuk menghadapi Timnas Kroasia pada babak perempat final.
Timnas Brazil di gadang-gadang akan menjadi tim yang di prediksikan akan menjuarai piala dunia Qatar 2022.
Bintang Brazil Neymar jr, bersama para pemain memiliki komposisi yang cukup kuat, mulai dari Vinicius Jr, Raphinha, Gabriel Martinelli, Richarlison, hingga Neymar Jr, sebagai penyerang.
sementara Komposisi di lini belakang timnas Brazil diperkuat oleh Alisson Becker, Thiago Silva, Marquinhos, dan Eder Militao.
Aksi para bintang Tim samba sudah cukup diunggulkan sebelum bertanding, bagaimana aksi dan strategi mereka menghadapi timnas Kroasia pada fase gugur di perempat final piala dunia Qatar 2022.
Timnas Brazil Vs Kroasia dan Timnas Argentina Vs BelandaÂ
Jika Brazil mampu menaklukkan Kroasia, dan Argentina mampu menaklukkan Belanda, maka sejarah pertemuan antara Brazil dan Argentina akan kembali terulang di semi final, dimana hawa panas Copa Amerika beberapa waktu lalu masih cukup tajam dalam ingatan.
Piala Copa Amerika dimana Argentina yang pecundangi Timnas Brazil bisa saja kembali terulang pada pagelaran piala dunia Qatar 2022.
Dua Tim raksasa asal Amerika latin, Brazil dan Argentina merupakan tim yang cukup diunggulkan, sehingga cukup wajar jika dua tim raksasa itu diprwdiksika akan masuk pada babak semifinal piala dunia musim ini.
Namun sebelumnya Timnas Brazil harus mampu menaklukkan Tim Kroasia untuk bisa lolos ke babak semi final, begitu pula dengan timnas Argentina harus mampu menaklukkan Timnas Belanda untuk bersua pada pertandingan di babak semi final.
Oleh karena itu aksi Tim samba yang sudah ditunggu oleh para pecinta sepakbola diseluruh dunia, memang diunggulkan diatas kertas, namun tidak lantas menyepelekan timnas Kroasia yang bisa membalikkan keadaan yang bisa pecundangi Timnas Brazil.