Mohon tunggu...
Faisol
Faisol Mohon Tunggu... Wiraswasta - Lahir di Jember - Jawa Timur, Anak ke 2 dari enam bersaudara.

Instagram : akhmadf_21 Twitter : @akhmadf21

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Hati-Hati Beli Barang via Media Sosial, Bisa Tidak Sesuai Harapan

2 Juli 2022   22:07 Diperbarui: 2 Juli 2022   22:17 346
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

"Mudahnya proses jual beli saat ini sudah tidak dibatasi oleh jarak, ruang dan waktu, dengan menggunakan aplikasi atau mencari barang-barang rumah tangga, bisa berselancar di marketplace, Namun banyak orang tertipu karena membeli barang yang diharapkan sesuai gambar, nyatanya jauh berbeda dengan kenyataan"

Mencari barang rumang tangga saat ini sudah sangat mudah, mulai hal yang paling kecil sampai pada barang yang besar begitu pula dari harga yang termurah sampai pada harga yang paling mahal.

Dengan semakin canggihnya ruang digitalisasi, beli barang rumah tangga pun tidak harus keluar rumah, karena semuanya bisa transaksi di dalam rumah.

Akan tetapi perlu hati-hati, teliti, dan harua dilihat secara seksama, supaya proses mencari dan membeli suatu barang sesuai dengan harapan.

Apalagi barang yang berkaitan dengan furniture, seperti lemari, meja, kasur, atau pun tempat peralatan dapur memang bisa dipesan via online.

Disinilah yang perlu kehati-hatian, karena faktanya banyak orang tertipu dengan gambar yang pada akhirnya terjebak membeli atau melakukan transaksi tanpa mengecek keberadaan barang yang hendak di beli terlebih dahulu.

Setelah barang mendarat ke rumah kita, justru barang yang kita beli tidak sesuai dengan gambar yang di perlihatkan.

Maka harus lebih hati-hati dan lebih teliti jika jual beli via online, atau melalui media sosial, seperti FB, Twitter, IG, ataupun aplikasi.

Jika kita kerapkali melakukan transaksi via online, atau pun melalui media sosial, supaya tidak terjebak pada jual beli yang keliru, apalagi soal furniture, maka beberapa langkah dibawah  ini perlu untuk di perhatikan.

1. Pahami kredibilitas toko online yang menjadi pusat belanja

Belanja online saat ini sudah menjadi rutinitas sebagian masyarakat, mulai dari barang yang kecil sampai pada barang yang besar.

Begitu pula dengan furniture untuk mengisi rumah tangga saat ini sudah mulai dipasarkan di Medsos maupun di aplikasi jual beli.

Sangat penting memahami kredibiltas toko online ataupun media sosial mengenai tingkat kepercayaannya, karena hal tersebut sangat mempengaruhi terhadap konsumen.

Ketika hendak membeli suatu barang, apalagi barang yang besar, ketika kita berselancar di Medsos maupun aplikasi, tentunya harus kita cermati dengan seksama mengenai spek, ukuran, jenis dan lain sebagainya, sehingga kita membeli barang tidak salah dan pastinya adalah memuaskan.

Jangan lantas kemudian konsumen menjadi sangat kecewa lantaran barang dan spek yang tertera tidak sesuai dengan kenyataan.

2. Jika menyangkut barang besar, seperti furnitur, alangkah baiknya melakukan CoD-an

Sistem Cod-an sangat membantu untuk meminimalisir kekecewaan pelanggan, karena dengan sistem tersebut pembeli maupun penjual sama-sama puas ketika barang dan harganya cocok atau sesuai dengaj aplikasi.

Mengapa Cod-an menjadi salah satu alternatif ? Karena di khawatirkan Gambar yang berseliweran di media sosial maupun di aplikasi tidak sesuai dengan kenyataan, sehingga sistem Cod-an menjadi alternatif yang bisa kita lakukan dalam konstek jual beli, apalagi menyangkut furniture.

3. Teliti dengan barang yang hendak kita beli 

Karena sejatinya mengantisipasi kemungkinan terjelek dari yang terbaik, itu merupakan sebuah keharusan yang bisa kita lakukan.

Sebagai masyarakat konsumtif, perlu kita sadari bahwa jangan sampai kita menghamburkan uang, namun barang yang kita pesan justru jauh harapan.

Apalagi soal isi rumah, seperti kursi, meja, alamari, dan furniture lainnya yang merupakan barang yang agak besar, tentu saja pembeli harus lebih jeli, mulai dari bahan yang sedang di rakit, sampai pada kualitas barang yang hendak di beli.

Jangan sampai kemudian kita tergiur dengan gambar yang cantik dan mempesona yang sengaja di sebar di media sosial maupun aplikasi, dengan harga yang cukup murah, disitulah banyak penipu yang memanfaatkan kebutuhan manusia, dengan menggunakan aplikasi ataupun melalui media sosia.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun