Keberadaan danau Toba berada di tiga lempengan tektonik, yaitu Eurasia Indo-australia dan Pasifik.
Ketiga lempengan tektonik yang berada di antara tiga negara menjadikan dahsyatnya letusan gunung Toba, hingga membentuk sebuah danau yang maha indah.
3. Terdapat pulau dan danau kecil di sekitarnya
Akibat terjadinya letusan gunung Toba yang telah membentuk danau, ternyata ada fakta lain yang menunjukkan bahwa di sekitarnya juga terbentuk danau kecil yang juga tak kalah indahnya, yakni pulau samosir.
Pulau Samosir merupakan pulau yang juga terbentuk akibat letusan gunung Toba, yang keberadaanya telah membentuk danau-danau kecil yang juga mempesona.
Laksana Syurga di alam semesta, begitulah kira-kira penampakan pulau Samosir yang tidak jauh dari danau Toba, keindahan alam dan pesona danaunya juga membuat mata memandang, pastinya akan merasa takjub akan anugerah yang di miliki oleh bangsa Indonesia.
Maka keindahan alam semesta sebagai anugerah ini tentulah harus di jaga dan dipelihara, serta terus di kembangkan sedemikian rupa untuk mempromosikan dan menarik para wisatawan dari berbagai manca negara.
4. Terdapat air terjun yang indah dan memukauÂ
Keberadaan danau Toba ini juga di kelilingi oleh air terjun yang sangat memukau, ada banyak air terjun yang bisa di singgahi, sehingga menambah lengkap perpaduan berwisata.
Keindahan air terjun di sekitar danau Toba tersebut merupakan anugerah yang melengkapi keberadaan danau Toba.